Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Kartu Flazz Bisa Digunakan di Seluruh Ruas Tol Jakarta-Cikampek

JAKARTA, KompasProperti - Selain kartu elektronik bank yang tergabung dalam Himpunan Bank Milik Negara (Himbara), kartu Flazz BCA kini juga dapat digunakan di seluruh ruas Tol Jakarta-Cikampek.

Penerapan itu diberlakukan sejak Sabtu (30/9/2017), yang sebelumya transaksi hanya bisa digunakan di ruas tertutup yaitu Cikarang-Cikampek.

"Transaksi elektronik di seluruh ruas Jalan Tol Jakarta-Cikampek bisa menggunakan uang elektronik E-Toll dan E-Money (Bank Mandiri), Brizzi (Bank BRI), TapCash (Bank BNI), Blink (Bank BTN) dan Flazz (Bank BCA), baik di Gardu Tol Otomatis (GTO) maupun gardu reguler," kata AVP Corporate Communication PT Jasa Marga (Persero) Tbk., Dwimawan Heru, dalam keterangan tertulis, Sabtu.

Pada 31 Oktober mendatang, pemerintah berencana menerapkan sistem transaksi non tunai di seluruh pintu gerbang tol. Saat ini, proses pergantian gardu di pintu gerbang tol pun telah dilakukan secara bertahap.

Untuk di Jalan Tol Jakarta-Cikampek, sejauh ini gerbag tol yang sudah tidak lagi melayani transaksi tunai yaitu GT Pondok Gede Timur 2, GT Tambun (arah Jakarta), GT Bekasi Barat 2 dan 3, GT Pondok Gede Barat 2, serta GT Bekasi Timur 2.

Penggunaan uang elektronik di gerbang tol akan mempersingkat waktu transaksi pengguna jalan karena lebih mudah dan praktis.

"Jika dibandingkan dengan transaksi dengan menggunakan uang tunai, penggunaan uang eletronik ini akan memangkas waktu transaksi lebih cepat dari separuhnya," kata Heru.

https://properti.kompas.com/read/2017/09/30/162020221/kartu-flazz-bisa-digunakan-di-seluruh-ruas-tol-jakarta-cikampek

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke