JAKARTA, KompasProperti - Festival kuliner dan belanja bertajuk Wonderful Indonesia Culinary and Shoping Festival (WICSF) 2017 kembali digelar.
Kali ini, lebih dari 200 pusat belanja di 18 kota di 12 provinsi turut ikut ambil bagian pada perhelatan kedua yang diselenggarakan Asosiasi Pengelola Pusat Belanja Indonesia (APPBI) dan Kementerian Pariwisata itu.
Ketua Umum APPBI Stefanus Ridwan mengatakan, potensi jajanan kuliner di Indonesia sangat luar biasa. Ia pun berharap, jumlah wisatawan asing maupun dalam negeri yang memanfaatkan kegiatan ini semakin banyak.
Tak hanya sekedar untuk mengeksplorasi makanan khas yang ada, tetapi juga berbelanja di pusat-pusat perbelanjaan yang turut serta dalam kegiatan ini.
“Apa lagi yang harus kita tonjolkan? Bahwa Indonesia layak menjadi destinasi wisata belanja. Kalau datang ke Malaysia atau Singapura, banyak orang datang ke sana untuk belanja termasuk orang Indonesia. Nah, kita berharap agar di tahun depan, orang datang ke Indonesia untuk berbelanja,” kata Stefanus saat pembukaan di Kota Kasablanka, Rabu (27/9/2017).
Menurut rencana, kegiatan ini akan diselenggarakan selama sebulan, mulai dari 27 September hingga 27 Oktober 2017.
Adapun provinsi yang turut dalam penyelenggaraan ini yakni Sumatera Utara, Sumatera Selatan, Pekanbaru, Banten, DKI Jakarta, Jawa Barat, Jawa Tengah, DIY, Jawa Timur, Bali, Kalimantan Timur dan Sulawesi Selatan
Sementara itu, Menteri Pariwisata Arief Yahya berharap, agar kegiatan ini dapat mendongkrak sektor pariwisata Tanah Air. Terlebih, saat ini Indonesia telah menetapkan kuliner nasional bercita rasa tinggi yang tak kalah lezat dibandingkan negara lain.
"Nomor satu adalah rendang, kedua soto, ketiga nasi goreng, keempat sate, dan kelima gado-gado," kata dia.
https://properti.kompas.com/read/2017/09/28/073000621/200-pusat-belanja-gelar-culinary-and-shoping-festival-