BrandzView
Konten ini merupakan kerja sama Kompas.com dan Meikarta
Salin Artikel

Investasi Apartemen Harusnya Untung, Bukan Buntung!

Namun, sama seperti jenis investasi lain, properti semacam apartemen juga memiliki risiko. Jika tidak mempunyai strategi yang baik, ada kemungkinan investor juga bisa buntung.

Ada sejumlah hal yang harus dipertimbangkan untuk mendapatkan keuntungan maksimal. Untuk itu, sebelum memutuskan berinvestasi apartemen, mari kita perhatikan performanya di Indonesia.

Colliers International Indonesia pernah melakukan riset pada kuartal II-2015, hasilnya menunjukkan bahwa kinerja apartemen sewa, baik servis maupun non-servis, dan apartemen yang disewakan tetap stabil, yaitu hingga 75 persen.

Hasil itu dengan rincian bahwa performa okupansi apartemen di area Jakarta yang disewakan pada kuartal I-2015 hingga II-2015 berkisar 75 persen hingga 80 persen, sedangkan apartemen di nonprime area berkisar 69,8 persen hingga 70 persen.

Sementara itu, potensi keuntungan dari penjualan kembali apartemen sebelum seluruh gedungnya selesai dibangun menyentuh angka 30 persen sampai 50 persen.

Adapun apartemen yang dijual kembali dalam jangka waktu dua sampai tiga tahun setelah selesai dibangun bisa mencapai 50 persen hingga 80 persen.

Mengacu pada data Colliers tersebut, performa apartemen yang berlokasi di wilayah yang permintaannya tinggi bisa jadi kesempatan berinvestasi. Akan tetapi, penjelasan itu perlu disertai perhitungan untung rugi.

Menghitung untung rugi apartemen

Ada baiknya calon investor memperhitungkan cara untuk memperoleh keuntungan maksimal. Penghasilan sewa ataupun penjualan kembali apartemen memiliki perhitungan untung rugi masing-masing.

Caranya, kumpulkan informasi dari sekitar lokasi apartemen itu. Cari tahu tarif sewa standar dan kemampuan penyewa di area tersebut.

Lalu, sejumlah biaya yang sudah atau akan dikeluarkan sampai apartemen itu disewakan perlu dihitung juga sebagai bagian dalam menentukan tarif sewa.

Akan berbeda halnya jika tujuan investasi apartemen yaitu menjual kembali. Harap diingat, pertimbangan selisih harga jual dan beli bukanlah satu-satunya cara untuk memperoleh keuntungan maksimal.

Sertakan juga penghitungan biaya yang sudah dikeluarkan dari awal proses pembelian. Biaya tambahan ini sering diabaikan. Padahal, jika dihitung-hitung, bisa jadi nilainya juga besar.

Gabungkan semua biaya tambahan ini dengan harga beli. Jangan sampai mengalami kerugian karena kurang teliti saat menghitung harga.

Setelah mempertimbangkan penjelasan tentang untung rugi di atas, sekarang saatnya Anda memilih apartemen mana yang disukai.

Bagi Anda yang mencari apartemen di sekitar Jabodetabek, baik untuk ditempati maupun investasi, salah satu lokasi yang pantas dilirik yaitu di Cikarang.

Saat ini, salah satu rencana besar bagi Anda yang ingin mempunyai apartemen di Cikarang adalah Meikarta dan bisa menjadi alternatif investasi apartemen. Proyek kawasan kota baru ini dikembangkan oleh pengembang properti Lippo Group.

Membidik pasar kelas menengah, proyek kota baru ini dikembangkan dengan nilai investasi Rp 278 triliun. Tidak hanya apartemen, Meikarta juga lengkap dengan fasilitas pendidikan, pusat kesehatan, pusat perbelanjaan, dan rumah ibadah yang akan dibangun di Cikarang.

https://properti.kompas.com/read/2017/09/05/133129021/investasi-apartemen-harusnya-untung-bukan-buntung

Terkini Lainnya

Hati-hati, Geser Patok Tanah Orang Lain Tanpa Izin Bisa Dipidana

Hati-hati, Geser Patok Tanah Orang Lain Tanpa Izin Bisa Dipidana

Berita
Profil Chengda, Kontraktor Pabrik CAA yang Dimintai Jatah Proyek Kadin Cilegon

Profil Chengda, Kontraktor Pabrik CAA yang Dimintai Jatah Proyek Kadin Cilegon

Berita
Mau Titip Barang di Stasiun Pasar Turi? Nih Ada Loker Berbasis Digital

Mau Titip Barang di Stasiun Pasar Turi? Nih Ada Loker Berbasis Digital

Berita
Cerita HK Bangun Terowongan Gajah di Tol Permai: Awal Mula dan Tantangannya

Cerita HK Bangun Terowongan Gajah di Tol Permai: Awal Mula dan Tantangannya

Berita
GT Simpang Panei Adopsi 'Pinar Uluni Horbou', Patung Kepala Kerbau Kabupaten Simalungu

GT Simpang Panei Adopsi "Pinar Uluni Horbou", Patung Kepala Kerbau Kabupaten Simalungu

Berita
Pahami Dua Sistem Transaksi Tol di Indonesia, Terbuka dan Tertutup

Pahami Dua Sistem Transaksi Tol di Indonesia, Terbuka dan Tertutup

Berita
KAI Kembangkan Kawasan Sudirman Jadi TOD, Gandeng KIAT

KAI Kembangkan Kawasan Sudirman Jadi TOD, Gandeng KIAT

Berita
KAI Siap Dukung Target Zero ODOL Tahun 2026 Lewat Angkutan Barang

KAI Siap Dukung Target Zero ODOL Tahun 2026 Lewat Angkutan Barang

Berita
Stasiun Tanah Abang Berwajah Baru, Segera Diresmikan

Stasiun Tanah Abang Berwajah Baru, Segera Diresmikan

Berita
Tahun 2025, KAI Bidik Angkutan Barang Bisa Tembus 69 Juta Ton

Tahun 2025, KAI Bidik Angkutan Barang Bisa Tembus 69 Juta Ton

Berita
Terkuak, Alasan Sulitnya Bangun Tol Sinaksak-Simpang Panei

Terkuak, Alasan Sulitnya Bangun Tol Sinaksak-Simpang Panei

Berita
Progres Tol Sinaksak-Panei Tembus 95 Persen, Siap Sambut Mudik Nataru

Progres Tol Sinaksak-Panei Tembus 95 Persen, Siap Sambut Mudik Nataru

Berita
Puja Waisak Thudong 2025 di PIK Gaungkan Pesan Toleransi dan Perdamaian

Puja Waisak Thudong 2025 di PIK Gaungkan Pesan Toleransi dan Perdamaian

Kawasan Terpadu
Anggaran PU Ditambah, PP Optimistis Kontrak Baru Rp 28,5 Triliun Tercapai

Anggaran PU Ditambah, PP Optimistis Kontrak Baru Rp 28,5 Triliun Tercapai

Berita
Rumah Murah di Kota Malang, Dibanderol Mulai Rp 140 Jutaan

Rumah Murah di Kota Malang, Dibanderol Mulai Rp 140 Jutaan

Perumahan

Terpopuler

Copyright 2008 - 2025 PT. Kompas Cyber Media (Kompas Gramedia Digital Group). All Rights Reserved.

Bagikan artikel ini melalui
Oke