Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Selain Stadion, Lahan Eks Taman BMW Juga akan Dibangun Rusun

JAKARTA, KompasProperti - Selain akan membangun stadion bertaraf internasional di bekas lahan Taman Bersih Manusiawi Wibawa (BMW), Jakarta Utara, Pemprov DKI juga berencana membangun sebuah kawasan hunian.

Sekretaris Daerah DKI Jakarta Saefullah mengatakan, kawasan hunian yang bakal dibangun bukanlah landed house, melainkan hunian vertikal.

"Bisa rusunami, rusunawa atau apartemen," kata Saefullah saat Musda IX DPD Real Estate Indonesia (REI) DKI Jakarta, Rabu (23/8/2017).

Menurut dia, hunian tersebut nantinya akan dibangun berdekatan dengan stadion itu. Sehingga, masyarakat yang tinggal di sana dapat dengan mudah mengakses stadion.

Meski demikian, ia menambahkan, hingga kini belum ada pembicaraan lebih lanjut dengan pengembang terkait rencana pembangunan kawasan hunian tersebut.

Pasalnya, Pemprov DKI masih menyusun seperti apa konsep hunian yang nantinya bakal dibangun.

"Polanya akan dibicarakan kemudian," kata Saefullah.

https://properti.kompas.com/read/2017/08/23/213000321/selain-stadion-lahan-eks-taman-bmw-juga-akan-dibangun-rusun

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke