Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Bertepatan dengan HUT RI, Lippo Lansir Meikarta

Menurut Presiden Meikarta Ketut Budi Wijaya, Meikarta ingin turut berkontribusi bagi Indonesia dalam rangka merayakan hari kemerdekaan ke-72.

"Kami selaku bagian dari Bangsa Indonesia, turut bangga dengan partisipasi kami dalam upaya membangun negeri dan meningkatkan standar kehidupan masyarakat," ujar Ketut saat peluncuran Meikarta.

Dalam peluncuran tersebut, Meikarta mengadakan sejumlah kegiatan antara lain upacara bendera dan penampilan orkestra.

Selanjutnya, masih dalam rangka HUT RI, Meikarta juga mengadakan "The Senangz Festival" di Central Park Meikarta pada 19-27 Agustus 2017.

The Senangz Festival akan diramaikan sejumlah musisi tanah air bersamaan juga dengan adanya bazaar, kafe outdoor dan foodtruck.

"Rangkaian acara ini tidak terlepas dari semangat hari kemerdekaan Indonesia. Kami mengundang masyarakat Indonesia untuk datang bersama-sama merayakan momen ini," imbuh Ketut.

Pembangunan Meikarta ditargetkan mencapai 5.000 hektar dan berlokasi di antara industri-industri besar, akses kepada fasilitas transportasi terintegrasi, apartemen dan tempat perbelanjaan.

Di kota baru ini, rencananya akan dikembangkan 100 gedung tinggi dengan ketinggian masing-masing gedung sekitar 35 hingga 45 lantai.

Ke-100 gedung itu terbagi dalam peruntukan huian sebanyak 250.000 unit, perkantoran strata title, 10 hotel bintang lima, pusat belanja dan area komersial seluas 1,5 juta meter persegi.

Fasilitas yang akan melengkapinya antara lain pusat kesehatan, pusat pendidikan dengan penyelenggara dalam dan luar negeri, tempat ibadah, dan lain-lain.

https://properti.kompas.com/read/2017/08/17/185748521/bertepatan-dengan-hut-ri-lippo-lansir-meikarta

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke