Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Aparatur Desa Ragu Pembangunan Rumah Kaum Dhuafa Terlaksana

Pasalnya, hingga saat ini, penyusunan rencana penggunaan anggaran belum rampung dikerjakan.

Baca: Aceh Utara Wajibkan Desa Bangun 2 Rumah Per Tahun

“Kami ragu, kan tidak semua mampu menyusun penggunaan anggaran desa. Kalau penyusunan penggunaan anggaran belum rampung, bagaimana mau membangun dua rumah per desa. Ini sudah bulan Juli, hanya tersisa empat bulan lagi sebelum bulan Desember,” kata Kepala Urusan Pemerintahan, Desa Samakurok, Kecamatan Tanah Jambo Aye, Aceh Utara, Abdul Rafar, Sabtu (16/7/2017).

Selain itu, Rafar meminta Pemerintah Kabupaten Aceh Utara tidak melakukan penyeragaman dua rumah dhuafa per desa per tahun.

“Misalnya begini, ada desa yang tak bisa kita bangun rumah dhuafa, karena masyarkat terbilang sejahtera. Namu, levelnya hanya rehabilitasi saja, bukan bangun dari awal,” terangnya.

Sementara itu, Bupati Aceh Utara Muhammad Thaib mengatakan dirinya telah mengintruksikan seluruh camat untuk mendampingi penyusunan anggaran di seluruh desa.

“Saya sudah panggil semua camat untuk mendampingi penyusunan program desa dan pastikan terealisasi dua rumah per tahun per desa,” kata pria yang akrab disapa Cek Mad ini.

Dia menambahakan, seluruh desa butuh rumah layak huni untuk kaum dhuafa. Data yang dimilikinya menunjukkan kebutuhan rumah untuk kalangan dhuafa sebanyak 15.000 unit. Tahun ini akan dibangun 1.704 unit dengan asumsi dua unit per desa.

“Kalau ada camat yang tak mau mendampingi desa untuk paham cara menyusun penggunaan anggaran dana desa, laporkan ke saya. Saya pasti berikan sanksi ke camat itu,” pungkasnya.

Sebelumnya diberitakan Kabupaten Aceh Utara mewajibkan pembangunan dua unit per desa per tahun dalam tahun ini. Program itu mengambil alokasi dana desa.

https://properti.kompas.com/read/2017/07/16/222006021/aparatur-desa-ragu-pembangunan-rumah-kaum-dhuafa-terlaksana

Terkini Lainnya

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Bangka Tengah: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Bangka Tengah: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Bangka Selatan: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Bangka Selatan: Pilihan Ekonomis

Perumahan
REI Nilai Gebrakan Ara Bertolak Belakang dengan Satgas Perumahan

REI Nilai Gebrakan Ara Bertolak Belakang dengan Satgas Perumahan

Berita
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Bintan: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Bintan: Pilihan Ekonomis

Perumahan
[POPULER PROPERTI] Ara Bagi-bagi Rp 100 Juta Buat Penghuni Huntap Cianjur

[POPULER PROPERTI] Ara Bagi-bagi Rp 100 Juta Buat Penghuni Huntap Cianjur

Berita
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Karimun: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Karimun: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Ingin Perpanjang Masa Pakai Kipas Angin di Rumah? Lakukan 5 Hal Ini

Ingin Perpanjang Masa Pakai Kipas Angin di Rumah? Lakukan 5 Hal Ini

Tips
Pemerintah Punya Cara Pindahkan Warga di Zona Merah Gempa Cianjur

Pemerintah Punya Cara Pindahkan Warga di Zona Merah Gempa Cianjur

Berita
Pakuwon Mall Bekasi Dibuka, Standar Baru Berbelanja Senilai Rp 843 miliar

Pakuwon Mall Bekasi Dibuka, Standar Baru Berbelanja Senilai Rp 843 miliar

Ritel
Ara Bagi-bagi Rp 100 Juta Titipan Prabowo Buat Penghuni Huntap Cianjur

Ara Bagi-bagi Rp 100 Juta Titipan Prabowo Buat Penghuni Huntap Cianjur

Berita
Tepis soal Proyek Jumbo Disetop, Dody: Cuma Selektif

Tepis soal Proyek Jumbo Disetop, Dody: Cuma Selektif

Berita
Cakupan Layanan Irigasi Bendungan Semantok Akan Ditambah 499 Hektar

Cakupan Layanan Irigasi Bendungan Semantok Akan Ditambah 499 Hektar

Berita
Keluhan Penghuni Huntap Tahap III Cianjur, Mulai dari Air Keruh hingga Baru Dapat Sertifikat 10 Tahun

Keluhan Penghuni Huntap Tahap III Cianjur, Mulai dari Air Keruh hingga Baru Dapat Sertifikat 10 Tahun

Berita
Rencana Ambisius Iran, Punya Jaringan Kereta ke China via Afganistan

Rencana Ambisius Iran, Punya Jaringan Kereta ke China via Afganistan

Berita
Durasi Perjalanan Tamu Asing di Jakarta Lebih Pendek

Durasi Perjalanan Tamu Asing di Jakarta Lebih Pendek

Hotel
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke