Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Meski Stagnan, Penjualan Properti Selama Ramadhan Tetap Ada

Kompas.com - 20/06/2017, 12:00 WIB
Dani Prabowo

Penulis

JAKARTA, KompasProperti - Berbeda dari bulan biasa, penjualan properti saat Ramadhan relatif stagnan. Meski masyarakat menerima bonus atau tunjangan hari raya (THR), hal itu tidak serta merta membuat minat mereka membeli properti tinggi.

Marketing Communication Manager Citra Raya Ellys Tan menilai, masyarakat memiliki kecenderungan mengalokasikan uang THR atau bonus untuk kebutuhan lain saat Ramadhan.

"Alokasi dana setiap orang itu kan berbeda-beda ya, terus terang untuk target pasar kita, mungkin milihnya persiapan untuk Idul Fitri atau apa," kata Ellys saat berbincang dengan awak media di Jakarta, Senin (19/6/2017).

Kendati stagnan, menurut Ellys, bukan berarti tidak ada penjualan properti selama Ramadhan. Hampir setiap hari, baik itu di Citra Raya atau di Citra Maja Raya, penjualan rumah terjadi.

"Karena tidak menutup kemungkinan, ketika lebaran orang ingin punya rumah baru," ujarnya.

Ia mengungkapkan, penjualan properti tertinggi justru terjadi sebelum bulan suci ramadhan, tepatnya pada Mei lalu. Saat itu memang Citra Raya dan Citra Maja Raya masing-masing mengeluarkan klaster baru.

Ada sekitar 1.000 unit rumah yang diluncurkan di Citra Maja Raya dan 800 unit di Citra Raya.

"Sampai sekarang sudah 90 persen sold out," kata dia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau