Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ini Kinerja Setahun Kementerian PUPR

Kompas.com - 13/10/2015, 13:00 WIB
Arimbi Ramadhiani

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR), Basuki Hadimuljono, memaparkan hasil pencapaian satu tahun Kabinet Kerja Kementerian PUPR . Pencapaian tersebut di antaranya dalam bidang infrastruktur jalan, pelayanan air minum, sanitasi dan permukiman kumuh serta rumah layak huni bagi masyarakat berpenghasilan rakyat (MBR).
 
Dalam paparannya, Basuki menyebutkan ada beberapa tantangan dalam pekerjaan satu tahun ini yang dibagi menjadi dua kelompok. Pertama adalah penyelesaian program infrastruktur yang mangkrak pada 2014, dan pelaksanaan program baru 2015.
 
Proyek-proyek mangkrak tersebut adalah Jalan Tol Cikopo-Palimanan di Provinsi Jawa Barat yang selesai pembangunannya dan resmi beroperasi pada 12 Juni 2015. Lalu, Jembatan DR Ir Soekarno di Manado, Provinsi Sulawesi Utara yang rampung pekerjaannya dan diresmikan pada 28 Mei 2015. Kemudian, Jembatan Merah Putih di Ambon, Provinsi Maluku yang hingga saat ini telah menunjukkan perkembangan 90,8 persen.
 
dokumentasi Pusat Komunikasi Publik Kementerian PUPR Pengisian awal Waduk Jatigede, di Kecamatan Jatigede, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat, secara resmi dilakukan oleh Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono dengan menutup "diversion tunnel" atau saluran pengelak, Senin (31/8/2015).
Ada pula, Bendungan Jatigede di Provinsi Jawa Bara yang sudah mulai diisi pada 31 Agustus 2015, Bendungan Nipah di Provinsi Jawa Timur yang siap digenangi November 2015, Bendungan Bajul Mati di Provinsi Jawa Timur. Pembangunan Jembatan Tayan di Provinsi Kalimantan Barat dengan perkembangan konstriksi fisik yang sudah mencapai 96 persen.
 
"Selain itu, tahun ini kami juga menjalankan berbagai proyek infrastruktur baru. Mulai dari pembangunan 13 bendungan baru, Program Sejuta Rumah, Jalan Tol Trans-Jawa, Jalan Tol Trans-Sumatera, Jalan Perbatasan, Jalan Kawasan di Indonesia Timur dan Kawasan Perbatasan Papua," terang Basuki, di Kementerian PUPR, Jakarta, Selasa (13/10/2015).

Arimbi Ramadhiani Pengerjaan Tol Soreang-Pasir Koja, Bandung. Gambar diambil pada Kamis (10/9/2015).
Basuki juga mengatakan, menurut Indeks Daya Saing Infrastruktur atau Global Competitiveness Index (GCI), pembangunan infrastruktur Indonesia meningkat dari tahun ke tahun. Pada 2014-2015 peringkat daya saing infrastruktur berada pada posisi 72 dibandingkan tahun sebelumnya yakni peringkat 82.


Saksikan video tim Kompas.com menjajal Tol Cikopo-Palimanan:

Kompas Video Menjajal Tol Cipali


Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau