Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dibuka, Pameran Rumah dengan Harga Terendah Rp 120 Juta!

Kompas.com - 02/05/2015, 14:40 WIB
Arimbi Ramadhiani

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - PT Debindomulti Adhiswasti bersama DPP Realestate Indonesia (REI), dan Bank BNI kembali menggelar pameran properti bertajuk "REI Expo 2015". Pameran yang ke-29 ini berlangsung di Hall A Jakarta Convention Center (JCC), mulai Sabtu, 2 Mei 2015 sampai 10 Mei 2015.

Ketua Umum DPP REI Eddy Hussy mengatakan pameran ini diselenggarakan untuk menggairahkan pasar properti Indonesia yang tengah lesu. Dibanding tahun lalu, pasar properti tahun ini memang agak melambat dengan penurunan mencapai 50 persen.

"Kita himbau masyarakat yang punya duit, tujuan utamanya investasi properti. Properti itu kebutuhan pokok, setiap orang harus memiliki. Semoga pameran ini bisa mendongkrak lesunya pasar," ujar Eddy saat jumpa pers di JCC, Jakarta, Sabtu (2/5/2015).

Meski sedang lesu, Eddy optimistis properti masih merupakan sektor yang paling bagus untuk investasi. Pasalnya, di Indonesia tidak banyak pilihan untuk investasi. Rumah sangat menguntungkan untuk investasi, karena saat sudah dibeli, tidak dibiarkan begitu saja, melainkan bisa digunakan atau ditinggali.

Eddy menambahkan, pameran ini juga membuktikan, pengembang masih produktif menyiapkan pasokan. Dengan adanya pameran, pengunjung bisa memilih langsung produk, bahkan rumah-rumah yang murah.

"Kami serius menyediakan properti bagi masyarakat. Banyak pengembang yang bangun rumah murah," kata Eddy.

Ada pun transaksi yang ditargetkan selama pameran kali ini, kurang lebih sama dengan pameran sebelumnya, yaitu senilai Rp 3 triliun. Pameran ini melibatkan 150 pengembang yang membangun properti di 175 lokasi.

Produk-produknya berupa properti hunian dan komersial dengan harga terendah sekitar Rp 120 juta. Pilihan lokasi antara lain Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang, Bekasi, Balikpapan, Batam, Lombok, dan Bali.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Clement Francis Terpilih Jadi Ketua Umum AREBI 2024-2027

Clement Francis Terpilih Jadi Ketua Umum AREBI 2024-2027

Berita
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Bangka Tengah: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Bangka Tengah: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Bangka Selatan: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Bangka Selatan: Pilihan Ekonomis

Perumahan
REI Nilai Gebrakan Ara Bertolak Belakang dengan Satgas Perumahan

REI Nilai Gebrakan Ara Bertolak Belakang dengan Satgas Perumahan

Berita
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Bintan: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Bintan: Pilihan Ekonomis

Perumahan
[POPULER PROPERTI] Ara Bagi-bagi Rp 100 Juta Buat Penghuni Huntap Cianjur

[POPULER PROPERTI] Ara Bagi-bagi Rp 100 Juta Buat Penghuni Huntap Cianjur

Berita
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Karimun: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Karimun: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Ingin Perpanjang Masa Pakai Kipas Angin di Rumah? Lakukan 5 Hal Ini

Ingin Perpanjang Masa Pakai Kipas Angin di Rumah? Lakukan 5 Hal Ini

Tips
Pemerintah Punya Cara Pindahkan Warga di Zona Merah Gempa Cianjur

Pemerintah Punya Cara Pindahkan Warga di Zona Merah Gempa Cianjur

Berita
Pakuwon Mall Bekasi Dibuka, Standar Baru Berbelanja Senilai Rp 843 miliar

Pakuwon Mall Bekasi Dibuka, Standar Baru Berbelanja Senilai Rp 843 miliar

Ritel
Ara Bagi-bagi Rp 100 Juta Titipan Prabowo Buat Penghuni Huntap Cianjur

Ara Bagi-bagi Rp 100 Juta Titipan Prabowo Buat Penghuni Huntap Cianjur

Berita
Tepis soal Proyek Jumbo Disetop, Dody: Cuma Selektif

Tepis soal Proyek Jumbo Disetop, Dody: Cuma Selektif

Berita
Cakupan Layanan Irigasi Bendungan Semantok Akan Ditambah 499 Hektar

Cakupan Layanan Irigasi Bendungan Semantok Akan Ditambah 499 Hektar

Berita
Keluhan Penghuni Huntap Tahap III Cianjur, Mulai dari Air Keruh hingga Baru Dapat Sertifikat 10 Tahun

Keluhan Penghuni Huntap Tahap III Cianjur, Mulai dari Air Keruh hingga Baru Dapat Sertifikat 10 Tahun

Berita
Rencana Ambisius Iran, Punya Jaringan Kereta ke China via Afganistan

Rencana Ambisius Iran, Punya Jaringan Kereta ke China via Afganistan

Berita
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau