Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Penting... Kualitas Kedap dan Serap Suara di "Bioskop Rumah" Anda!

Kompas.com - 19/09/2013, 11:03 WIB
M Latief

Editor

KOMPAS.com - Demi efisiensi, buat apa bersusah-susah ke bioskop, antre tiket di loket, atau menunggu jam tayang film yang disukai? Coba, pindahkan saja bioskop ke rumah Anda. Bermodal DVD, televisi atau layar berukuran lebar, dan home theater, Anda pun sudah dapat merasakan nikmatnya nonton film bak di bioskop sesungguhnya.

Untuk membuat "bioskop rumahan", tentu diperlukan ruangan khusus. Sistem akustik home theatre berbeda dengan studio musik dan ruang karaoke.

Ruang karaoke membutuhkan daya kedap akustik lebih sederhana, sementara home theatre mempunyai sifat sound proof yang mengandalkan akustik sangat baik.

Selain itu, jangan sampai dentuman suara film mengganggu aktivitas di ruang lain yang berdekatan, apalagi sampai terdengar ke rumah tetangga. Karenanya, ada dua nilai akustika yang perlu diperhatikan, yakni nilai insulation (kedap) dan nilai absorbtion (serap).

Kualitas kedap dan serap tergantung material penyusunnya. Material-material tersebut banyak dijual di pasaran, seperti fiber mineral akustik, rock wool, karpet, kain (fabric), dan panel absorber.

Aplikasinya dapat dibuat dengan urutan mulai dari tembok bata, rockwool, rangka baja ringan, multipleks, dan papan gipsum peredam suara. Finishing berupa karpet pada dinding dan lantai pun bisa ditambahkan untuk memantapkan kualitas kedap dan serap di ruang home theater Anda.

Nah, kenapa tidak dicoba?

(Rabani Kusuma Putra) 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau