Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Inilah Hasil Perkawinan Arsitektur dan Mode...

Kompas.com - 07/09/2013, 05:58 WIB
Tabita Diela

Penulis

KOMPAS.com — Pertemuan antara dunia arsitektur dan dunia mode menciptakan berbagai produk istimewa. Keduanya berhasil menciptakan pertunjukan (fashion show) di atas bangunan non-permanen. Model-model yang terlibat dalam produksi acara fashion Norwegia ini harus berlengkak-lenggok di atas catwalk yang didesain oleh studio desain asal Oslo, Gartnerfuglen Architects.
 
Mereka membuat struktur kayu non-permanen untuk acara Up [øpp], sebuah pertunjukkan fashion dua tahunan nirlaba yang bertujuan memperkenalkan desain fashion muda Negeri Skandinavia itu. Struktur tiga dimensi ini membuat para model dapat berjalan di atas struktur menyerupai jembatan dan memberikan dinamika, serta menghemat tempat. Setiap pengunjung bisa menikmati pengalaman sebagai front-row seater, orang yang menghadiri acara fashion di deretan terdepan.
 
Konstruksi tersebut dibangun oleh sekelompok relawan dalam tiga hari. Tanpa diberi pewarna atau dekorasi berlebihan, konstruksi catwalk ini tetap berhasil mencuri perhatian pengunjung acara fashion tersebut.
 
Menurut para arsitek, konsep tiga dimensi ini memanfaatkan ketinggian plafon dan luasnya ruangan pertunjukan. Ketinggian tersebut memudahkan para fotografer dan pengunjung mengambil gambar dengan mudah.
 
Meski tampak ramping, kayu-kayu yang membangun catwalk ini saling mengunci hingga dapat menyediakan jalur aman bagi para model. Selain itu, adanya tambang tipis di sekelilingnya juga memberikan pengaman bagi mereka. Beberapa model dapat berjalan secara bersamaan pada struktur ini tanpa saling menutupi.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com