Coporate Secretary Agung Podomoro Land, Justini Omas mengatakan Bandung City Center merupakan portofolio kedua perseroan setelah Festival City Link yang mereka akuisisi pada 2010 silam. Sementara Braga City Walk merupakan proyek dan aset perdana secara grup milik Agung Podomoro Group.
"Bandung City Center akan dikembangkan di atas lahan seluas 1,9 hektar di jantung kota Bandung. Kami menggandeng operator Accor Group guna mengelola fasilitas hotel dan akomodasi," jelas Justini kepada Kompas.com, di Jakarta, Rabu (3/7/2013).
Di dalam kawasan pengembangan Bandung City Center, akan terdapat dua hotel Accor Group yakni Pullman sebanyak 200 kamar dan Ibis 300 kamar. Selain itu juga terdapat pusat konvensi, ball room, ruang pertemuan dan area ritel. Rencananya, Bandung City Center mulai beroperasi secara bertahap pada pertengahan 2014 mendatang.
"Target beroperasi pada 2014 atau paling lambat awal 2015," imbuh Justini.
Sebagai informasi, APLN mengakuisisi Mal Lingkar Selatan (Molis) pada 2010. Mereka kemudian mengubah nama Molis menjadi Festival City Link, mencakup pusat belanja, hotel bintang 4 yang dikelola Harris dan hotel bintang dua dengan brand Pop! serta ruang konvensi dengan keseluruhan luas lahan mencapai 2,6 hektar.
Selain APLN, Ibu Kota Jawa Barat kini dipenuhi aksi ekpansi pengembang besar macam Lippo Group, Ciputra Group dan Summarecon Agung. Mereka berebut pangsa pasar Bandung dengan berkompetisi dengan pengembang lokal seperti Margahayu Land, Istana Group, Cipaganti Inti Development dan lain sebagainya.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.