Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Seberapa Sering Anda Harus Menyervis AC di Rumah?

Kompas.com - 16/11/2023, 07:30 WIB
Masya Famely Ruhulessin

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Pendingin udara atau AC merupakan salah satu barang elektronik yang kehadirannya sangat penting di rumah.

Tak hanya membuat udara rumah menjadi lebih sejuk, beberapa AC memiliki filter udara yang dapat membuat udara di rumah menjadi lebih bersih.

Namun demikian, setiap AC perlu diservis secara rutin untuk mempertahankan kualitasnya. Jika tidak, akan terjadi masalah efisiensi energi dan daya tahan yang tidak diinginkan.

Baca juga: Ternyata, Ini Jangka Waktu untuk Membersihkan Filter AC

Para pemilik AC mungkin bertanya-tanya seberapa sering AC yang mereka miliki harus diservis atau perawatan?

Dikutip dari laman Terrys AC & Heating, idealnya sebuah AC harus diservis minimal dua kali dalam satu tahun.

Baca juga: Perlukah Memasang AC di Kamar Mandi?

Servis penting dilakukan untuk memastikan kebersihan seluruh bagian AC agar berada dalam kondisi baik dan berfungsi seoptimal mungkin.

Untuk layanan servis, sebaiknya hubungi jasa servis AC profesional yang sudah memiliki pengalaman di bidang ini.

Beberapa layanan servis yang akan diberikan antara lain pembersihan dan pelumasan terhadap seluruh komponen yang ada di dalam AC hingga pengukuran listrik dan aliran udara yang masuk ke AC.

 

Seluruh bagian AC akan diperiksa, mulai dari blower, kondensor, hingga saluran pembuangan. Kadar freon pun turut diperiksau

Meskipun ada konsekuensi biaya, hal ini penting dilakukan untuk memastikan bahwa AC beroperasi seefisien mungkin.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com