Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ini Jenis Lampu Malam yang Cocok Bagi Para Lansia

Kompas.com - 28/09/2022, 15:30 WIB
Masya Famely Ruhulessin

Penulis

JAKARTA,KOMPAS.com -Meskipun sering dianggap sepele, kehadiran lampu malam sangat penting terutama untuk rumah yang ditempati para lansia.

Saat malam tiba, risiko bagi para lansia untuk jatuh menjadi besar terlebih bila tidak memiliki lampu malam dan harus berjalan dalam kegelapan.

Kecelakaan tersebut bisa berakibat fatal. Oleh karena itu pencahayaan yang memadai di seluruh bangunan harus dimiliki, termasuk meletakan lampu malam.

Agar mudah digunakan berikut beberapa pilihan jenis lampu malam yang cocok bagi para lansia seperti dikutip dari Best Medical Alert Systems Reviews.

Baca juga: Bagaimana Memilih Lampu Gantung yang Tepat untuk Kamar Tidur?

Lampu sensor

Lampu sensor merupakan lampu yang bisa dinyalakan dengan memanfaatkan sensor gerak. Lampu jenis ini bisa dengan mudah menyala ketika seseorang melewati lampu sehingga orang tersebut tidak repot mencari saklar.

Namun, lampu ini juga dapat merugikan, karena beberapa lansia dapat terkejut ketika lampu menyala tanpa pemberitahuan.


Lampu sentuh

Lampu malam berbasis sentuhan biasanya memiliki desain bulat dan datar dan memberikan penyebaran cahaya yang luas bagi pengguna.

Di mana pun para lansia menyentuh bagiannya, lampu tersebut akan menyala karena memiliki sensor yang terpasang.

Lampu ini sangat direkomendasikan untuk pasien alzheimer serta bagi para manula yang kesulitan menggerakan jari-jari tangan.

Baca juga: Apa Saja Pilihan Tipe Lampu untuk Kamar Tidur Anda?

Lampu dengan timer

Merancang lampu untuk mati sendiri setelah jangka waktu tertentu sangat bijaksana, mengingat para lansia yang sering lupa.

Hal tersebut dapat membuat tagihan listrik membengkak bila berlangsung dalam jangka waktu lama.
Lampu ini dapat dinyalakan dengan mengaktifkan fitur pengatur waktu dalam satu hari.

Namun banyak produsen lampu ini yang juga menawarkan opsi pengaturan waktu untuk menyala dalam jangka panjang.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Begini Cara Cek Nilai Tanah di Suatu Daerah Secara Online

Begini Cara Cek Nilai Tanah di Suatu Daerah Secara Online

Berita
Mau Bikin AJB Tanah atau Rumah? Berikut Syarat dan Cara Mengurusnya

Mau Bikin AJB Tanah atau Rumah? Berikut Syarat dan Cara Mengurusnya

Berita
Hingga Oktober, Pemerintah Gelontorkan Rp 282,9 Triliun buat Infrastruktur

Hingga Oktober, Pemerintah Gelontorkan Rp 282,9 Triliun buat Infrastruktur

Berita
119,7 Juta Bidang Tanah Telah Terdaftar melalui PTSL

119,7 Juta Bidang Tanah Telah Terdaftar melalui PTSL

Berita
Jalan Tol Tanjung Pura-Pangkalan Brandan Akan Difungsikan saat Nataru

Jalan Tol Tanjung Pura-Pangkalan Brandan Akan Difungsikan saat Nataru

Berita
Persiapan PP Jelang Nataru, Mulai Jalan Tol hingga Mal

Persiapan PP Jelang Nataru, Mulai Jalan Tol hingga Mal

Berita
'Face Recognition' Digunakan 5,8 Juta Kali, Terbanyak di Stasiun Gambir

"Face Recognition" Digunakan 5,8 Juta Kali, Terbanyak di Stasiun Gambir

Berita
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Belitung Timur: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Belitung Timur: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Dibanderol Rp 1,5 Miliar, Rumah di Sawangan Ini Tak Butuh Renovasi Lagi

Dibanderol Rp 1,5 Miliar, Rumah di Sawangan Ini Tak Butuh Renovasi Lagi

Berita
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Belitung: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Belitung: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Clement Francis Terpilih Jadi Ketua Umum AREBI 2024-2027

Clement Francis Terpilih Jadi Ketua Umum AREBI 2024-2027

Berita
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Bangka Tengah: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Bangka Tengah: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Bangka Selatan: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Bangka Selatan: Pilihan Ekonomis

Perumahan
REI Nilai Gebrakan Ara Bertolak Belakang dengan Satgas Perumahan

REI Nilai Gebrakan Ara Bertolak Belakang dengan Satgas Perumahan

Berita
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Bintan: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Bintan: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau