KOMPAS.com - Sejatinya, memilih warna cat dinding memang harus disesuaikan dengan selera dan kepribadian pemilik rumah.
Namun demikian, jika Anda tidak cermat memilih warna cat dinding, rumah akan terlihat lebih kotor dibandingkan kondisi asli.
Jika hal ini sudah terjadi, rumah Anda bisa kurang sedap dipandang, terlihat membosankan, bahkan sempit.
Baca juga: 5 Warna Cat Ini Bantu Anda Lebih Cepat Tertidur Pulas
Oleh karena itu, hal yang perlu Anda ketahui adalah ada lima warna cat yang bisa membuat rumah Anda tampak terlihat seperti itu.
Berikut ini kelima warna tersebut:
1. Putih
Putih merupakan warna cat dinding yang sangat banyak dipilih oleh pemilik rumah, terutama bagi pecinta desain minimalis.
Selain tampilan putih terlihat sederhana, warna ini juga cocok untuk segala dekorasi yang Anda aplikasikan.
Namun, warna ini juga bisa membuat kesan yang suram, apalagi jika pencahayaan yang diterapkan juga salah.
2. Kuning
Mungkin, Anda akan kesulitan untuk memilih warna kuning yang tepat diaplikasikan pada rumah karena akan memberikan tampilan berbeda.
Misalnya, jika Anda memilih warna kuning yang terlalu cerah, maka rasanya akan tampak silau.
Baca juga: Cat Dinding Rumah Pudar? Begini Cara Mengatasinya
Tetapi, pemilihan warna kuning yang lembut juga akan membuat ruangan tampak lebih kotor atau usang.
Namun, banyak warna kuning yang menenangkan dan mencerahkan rumah, misalnya perpaduan kuning dan krem.
3. Krem