Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Harga Properti di Sepanjang Rute London Marathon 2019 Meningkat

Kompas.com - 27/04/2019, 19:27 WIB
Rosiana Haryanti,
Hilda B Alexander

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Rata-rata harga rumah di sepanjang rute yang dilalui ajang London Marathon 2019 melonjak. 

Riset yang dikeluarkan agen real estat Benham and Reeves menemukan bahwa harga properti di sekitar rute awal tepatnya di Greenwich melonjak sebesar 13 persen dari tahun lalu.

Daerah lain yang juga dilalui seperti Deptford mengalami kenaikan sebesar 18 persen.

Baca juga: Harga Properti Makin Mencekik, Wanita India Mulai Tuntut Warisan

Peningkatan ini membuat rerata harga rumah di lokasi tersebut berada di angka 530.000 poundsterling atau sekitar Rp 9,7 miliar.

Sementara di area sekitar garis finish seperti Monument dan Blackfriars masing-masing mengalami peningkatan sebesar 9 persen.

Rerata harga hunian di kedua wilayah ini sekitar Rp 1,63 juta poundsterling dan 682.500 poundsterling ekuivalen Rp 29,8 miliar dan Rp 12,49 miliar.

Meski begitu tak semua titik di sepanjang rute mengalami kenaikan. Wilayah Balckheath mengalami penurunan sebesar 16 persen dibanding tahun dengan harga properti rata-rata 510.432 poundsterling atau sekitar Rp 9,34 miliar.

"Tidak ada cara yang lebih baik untuk menampilkan keragaman pasar properti London selain London Marathon, dengan rute yang melewati beberapa daerah ibukota yang paling terkenal," ucap Direktur Benham and Reeves, Marc von Gundherr.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com