Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Terbengkalai 3,5 Dekade, Bendungan Karian Dieksekusi pada Era Jokowi

Kompas.com - 04/10/2017, 15:16 WIB
Dani Prabowo

Penulis

LEBAK, KompasProperti - Pembangunan Bendungan Karian di Kecamatan Rangkasbitung, Kabupaten Lebak, Banten sempat mangkrak terbengkalai selama lebih dari 3,5 dekade atau 37 tahun.

Padahal, pembangunan bendungan tersebut, sudah direncanakan sejak 1980. Namun, baru pada era Presiden Joko Widodo (Jokowi)-lah, pembangunan bendungan dieksekusi.

 “Tiga tahun yang lalu kita eksekusi untuk dikerjakan. Waduk ini adalah waduk terbesar ketiga setelah Jatiluhur, dan Jatigede,” kata Jokowi saat meninjau lokasi proyek, Rabu (4/10/2017).

Bendungan Karian dirancang untuk dapat menampung 314,7 juta meter kubik dengan nilai proyek Rp 1,07 triliun yang berasal dari pinjaman dari Korea Selatan.

Pekerjaan konstruksi bendungan dilakukan melalui skema Kerja Sama Operasi (KSO) antara Daelim Industrial Co Ltd., PT Wijaya Karya (persero) Tbk, dan PT Waskita Karya (persero) Tbk.

Progres pembangunan Bendungan Karian di Banten sudah mencapai 47 persen, Rabu (4/10/2017).Kompas.com / Dani Prabowo Progres pembangunan Bendungan Karian di Banten sudah mencapai 47 persen, Rabu (4/10/2017).
Nantinya, bendungan ini dapat dimanfaatkan sebagai sumber penyediaan kebutuhan suplesi ke daerah irigasi Sungai Ciujung dengan luas mencapai 22.000 hektar, serta kebutuhan air bagi masyarakat yang tinggal di Kota Cilegon dan Kabupaten Serang sebesar 5,5 meter kubik per detik.

“Yang kedua, juga bisa menjadi (sumber) air baku bagi Provinsi Banten dan DKI Jakarta,” kata Presiden.

Kapasitas air baku yang dapat dialirkan sebesar 9,1 meter kubik per detik untuk Kabupaten Lebak, Kabupaten Tangerang, Kota Tangerang Selatan dan DKI Jakarta. 

Selain itu, Bendungan Karian juga akan dimanfaatkan sebagai sumber tenaga bagi Pembangkit Listrik Tenaga Minihidro sebesar 1,8 megawatt dan pengendali banjir di daerah hilir dengan daya tampung sebesar 60,8 juta meter kubik.

Seperti diketahui, kawasan hilir merupakan daerah strategis dengan infrastruktur penting, seperti Jalan Tol Jakarta-Merak dan kawasan industri terpadu.

Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono menuturkan, sejak dikerjakan pada Oktober 2015, hingga kini progres pekerjaan proyek Bendungan Karian sudah mencapai 47 persen. 

Proyek ini rencananya akan dirampungkan pada Juni 2019, atau lebih cepat dari target awal.

“Seharusnya 2020, tapi kita percepat untuk kebutuhan masyarakat Banten,” kata Basuki.

 

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

[POPULER PROPERTI] Jalan Ini Tak Direkomendasikan bagi Pemudik Tujuan Pelabuhan Ciwandan

[POPULER PROPERTI] Jalan Ini Tak Direkomendasikan bagi Pemudik Tujuan Pelabuhan Ciwandan

Berita
Rumah di Kawasan Penyangga IKN Dijual Mulai Rp 160 Jutaan (I)

Rumah di Kawasan Penyangga IKN Dijual Mulai Rp 160 Jutaan (I)

Perumahan
6,8 Juta Mobil Bakal Lintasi Tol Cipali, Tamer, dan Jombang-Mojokerto saat Mudik Lebaran

6,8 Juta Mobil Bakal Lintasi Tol Cipali, Tamer, dan Jombang-Mojokerto saat Mudik Lebaran

Berita
Catat, Besaran Diskon Tarif Tol saat Mudik Lebaran Maksimal 20 Persen

Catat, Besaran Diskon Tarif Tol saat Mudik Lebaran Maksimal 20 Persen

Berita
Mudik Lebaran, Ada Diskon Tarif Dua Ruas Tol Trans-Sumatera

Mudik Lebaran, Ada Diskon Tarif Dua Ruas Tol Trans-Sumatera

Berita
Rawan Dibobol Maling, Begini Cara Bikin Pintu Garasi Anda Lebih Aman

Rawan Dibobol Maling, Begini Cara Bikin Pintu Garasi Anda Lebih Aman

Tips
113,45 Kilometer Tol Trans-Sumatera Siap Dilintasi Saat Mudik Lebaran

113,45 Kilometer Tol Trans-Sumatera Siap Dilintasi Saat Mudik Lebaran

Berita
Tahun 2024, Astra Infra Masih Fokus Kembangkan Bisnis 'Green Field'

Tahun 2024, Astra Infra Masih Fokus Kembangkan Bisnis "Green Field"

Berita
Catatan Perjalanan Bandung-Cilacap, Jalan Berkelok dan Minim PJU

Catatan Perjalanan Bandung-Cilacap, Jalan Berkelok dan Minim PJU

Berita
Jumat Ini, KA Argo Bromo Anggrek Jajal Kereta Eksekutif New Generation

Jumat Ini, KA Argo Bromo Anggrek Jajal Kereta Eksekutif New Generation

Berita
Hingga Februari 2024, WIKA Raup Kontrak Baru Rp 3,17 Triliun

Hingga Februari 2024, WIKA Raup Kontrak Baru Rp 3,17 Triliun

Berita
Sambut Mudik Lebaran, HK Gelar Apel Siaga di Seluruh Tol Kelolaan

Sambut Mudik Lebaran, HK Gelar Apel Siaga di Seluruh Tol Kelolaan

Berita
Semen Merah Putih Bakal Buka Pabrik di Sumatera, Cek Waktunya

Semen Merah Putih Bakal Buka Pabrik di Sumatera, Cek Waktunya

Berita
Ini Titik yang Perlu Diwaspadai Pemudik saat Melintas Jalan Nasional Nagreg-Tasikmalaya

Ini Titik yang Perlu Diwaspadai Pemudik saat Melintas Jalan Nasional Nagreg-Tasikmalaya

Berita
Meski Jalan Nasional Nagreg-Tasikmalaya Mulus, Hati-hati saat Melintas Malam Hari

Meski Jalan Nasional Nagreg-Tasikmalaya Mulus, Hati-hati saat Melintas Malam Hari

Berita
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com