Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pemudik Sumatera Diarahkan Lewat Lintas Timur

Kompas.com - 24/05/2017, 12:06 WIB
Arimbi Ramadhiani

Penulis

PALEMBANG, KompasProperti - Memasuki bulan Ramadhan dan mendekati Lebaran, Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) mulai menyiapkan jalur-jalur mudik.

Bagi pengemudi yang akan menuju sejumlah daerah di Sumatera, Direktur Jenderal Bina Marga Arie Setiadi Moerwanto menyarankan untuk menggunakan Jalan Lintas Timur.

"Jalur lintas barat disiapkan juga, tapi lebih diarahkan ke timur karena kondisinya jauh lebih bagus daripada barat," ujar Arie menjawab KompasProperti, di Bandara Sultan Mahmud Badaruddin II, Palembang, Rabu (24/5/2017).

Ia mengaku, dalam waktu dekat telah menyusuri jalan nasional dari mulai Lampung hingga Jambi.

Menurut Arie, dalam rangka mempersiapkan jalur mudik, pemerintah akan memperbaiki beberapa titik di jalan nasional Lintas Timur.

Namun, Arie tidak menyebut berapa anggaran yang disiapkan Kementerian PUPR untuk perbaikan tersebut. Targetnya, perbaikan ini akan selesai pada H-10 mendatang.

"Kita siapkan kemungkinan longsor di mana, kemungkinn banjir juga sudah kita cek," tutur Arie.

Baca juga: Siap Dilintasi Pemudik, Begini Perkembangan 3 Ruas Trans-Sumatera

Ia mengatakan, dalam rangka antisipasi banjir ini, Bina Marga juga bekerja sama dengan Direktorat Jenderal Sumber Daya Air.

Kompas TV Jalan Tol Trans Sumatera Siap Dipakai untuk Mudik

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com