Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tingkatkan Kesadaran soal Instalasi Air, Wavin Gelar Seminar

Kompas.com - 30/08/2016, 18:05 WIB
Ridwan Aji Pitoko

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Instalasi air merupakan infrastruktur yang mesti diperhatikan dalam pembangunan gedung atau rumah.

Oleh sebab itu, diperlukan perencanaan matang dan sesuai kaidah teknis agar mampu memperlancar proses distribusi air baik saluran air bersih maupun air kotor.

PT Wavin Duta Jaya melihat perlu adanya pembekalan tentang sistem plambing kepada masyarakat dan ahli pipa di Indonesia.

Berkaitan dengan itu, produsen pipa tersebut menggelar seminar bertajuk "Inovasi Teknologi Plambing Berkesinambungan" di Jakarta, Selasa (29/8/2016).

"Pada seminar ini Wavin menghadirkan pembicara untuk membedah permasalahan sistem plambing yang selama ini terjadi," kata Commercial Communication and Support Manager PT Wavin Duta Jaya Putra Wijaya.

Selain itu, lanjut Putra, Wavin juga berbagi ilmu tentang tips dan trik mengaplikasikan sistem plambing yang baik dan benar.

Menurut Putra, dengan banyaknya pembangunan proyek gedung bertingkat di Indonesia, dibutuhkan sistem plambing optimal yang ditentukan dari matangnya perencanaan dan perancangan.

"Kesalahan dalam perancanaan akan menyebabkan sistem tidak berfungsi dengan maksimal, begitu pula dengan pemasangan dan perawatan plambing itu sendiri," pungkasnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com