Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jelang Natal dan Tahun Baru, Pemesanan Hotel di Yogyakarta Melonjak

Kompas.com - 07/12/2015, 12:19 WIB
Hilda B Alexander

Penulis

YOGYAKARTA, KOMPAS.com - Perhelatan Natal 2015 dan Tahun Baru 2016 belum lagi digelar, namun pemesanan hotel di Yogyakarta mengalami lonjakan tajam.

Menurut Ketua PHRI Yogyakarta Istidjab M Danunagoro, tingkat pemesanan hotel meningkat 25 persen hingga 30 persen, sejak November 2015. 

"Hal ini karena November-Desember merupakan high seasons," ujar Istidjab kepada Kompas.com, Senin (7/12/2015). 

Masa-masa puncak ini, Istidjab menjelaskan, dipengaruhi oleh liburan sekolah, penghabisan anggaran instansi-instansi pemerintah daerah dan kementerian, serta permintaan ruang meeting dan eksebisi.

Lonjakan pemesanan berdampak pada peningkatan tingkat hunian (city occupancy). Jika pada Oktober 2015 city occupancy rerata hotel Yogyakarta berada pada posisi 68 persen, bulan berikutnya beranjak menjadi 70 persen.

"Kami harapkan Desember ini akan menjadi 75 persen," tandas Istidjab.

Selain tingkat hunian yang melonjak, tarif rerata per malam pun ikut meningkat. Menurut catatan PHRI Yogyakarta, tarif rerata hotel bintang lima saat ini menjadi Rp 700.000 per malam, sebelumnya sekitar Rp 650.000 per malam.

Sedangkan tarif hotel bintang empat Rp 500.000 per malam, bintang tiga Rp 350.000 per malam, dan bintang dua Rp 200.000 per malam. 

Sebelumnya, tarif hotel bintang empat, tiga dan dua masing-masing berada pada angka Rp 450.000, Rp 300.000, dan Rp 150.000 per malam.


Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com