Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

The Edge, Bangunan Pertama yang Dikendalikan Ponsel Pintar

Kompas.com - 16/12/2014, 18:26 WIB
Arimbi Ramadhiani

Penulis

KOMPAS.com - Pengembang OVG Real Estate sukses membangun kantor baru untuk Deloitte/AKD di Zuidas, Amsterdam. Bangunan ini dinamakan "The Edge".

The Breeam mengeluarkan sertifikat desain dengan predikat "outstanding" atau "luar biasa" untuk gedung ini. Selain itu, pada 11 Desember 2014, The Edge juga meraih penghargaan dari Building Research Establishment (BRE), penilai global bangunan berkelanjutan.

Skor yang mampu dicetak The Edge sebesar 98,36 persen atau grade A. Ini merupakan rekor terbaru di dunia yang sebelumnya dipegang oleh One Embankment Place di London, Inggris.

OVG dan PLP Architects kemudian bekerja sama dengan perusahaan layanan profesional global Deloitte, menyatukan sekelompok ahli untuk merancang sebuah bangunan yang fokus pada lingkungan binaan. Mereka juga mengutamakan kenyamanan, kesehatan dan produktivitas pengguna gedung.

Gedung perkantoran seluas 40.000 meter persegi ini, mulai didesain pada 2010. Sementara konstruksinya berawal pada 2011 dan selesai pada 2014. Desainnya memaksimalkan efisiensi bangunan dan menciptakan lingkungan kerja yang kreatif dan inspiratif. Bangunan ini juga menggunakan energi netral.

Inovasi yang digunakan, antara lain unit penyimpanan energi panas aquifer  yang menghasilkan semua energi yang dibutuhkan untuk pemanas atau pendingin ruangan, sistem pemulihan ventilasi panas, pengumpulan dan penggunaan kembali air hujan, serta tenaga LED.

The Edge adalah bangunan pertama yang menggunakan ethernet bertenaga LED yang memungkinkan karyawan mengatur iklim dan cahaya ruang kerja masing-masing, melalui aplikasi pada ponsel pintar mereka. Teknologi ini tidak hanya menghemat biaya energi, tetapi juga berfungsi sebagai sarana untuk memberikan informasi dan data tentang bagaimana memonitor gedung agar lebih efisien dalam pemakaian energi.

Bangunan ini memiliki atrium besar di sisi utara. Bagian tertutup pada elevator di selatan serta atapnya dilengkapi dengan panel fotovolteik. Tidak hanya itu, bangunan ini juga terhubung ke instalasi penyimpanan panas bumi dan sistem distrik pemanas.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kota Kediri: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kota Kediri: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Tulungagung: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Tulungagung: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Gresik: Pilihan Hunian Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Gresik: Pilihan Hunian Ekonomis

Perumahan
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Kediri: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Kediri: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Probolinggo: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Probolinggo: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Seram Bagian Timur: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Seram Bagian Timur: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Bangkalan: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Bangkalan: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Magetan: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Magetan: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Pacitan: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Pacitan: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Lamongan: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Lamongan: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Mutu Beton Tol MBZ Disebut di Bawah Standar, Begini Respons Jasa Marga

Mutu Beton Tol MBZ Disebut di Bawah Standar, Begini Respons Jasa Marga

Berita
Fitch dan Moody's Naikkan Rating Kredit Pakuwon Jadi BB+

Fitch dan Moody's Naikkan Rating Kredit Pakuwon Jadi BB+

Berita
Nih Tujuh Mal Terindah di Dunia, Ada yang Langit-langitnya Kaca Patri Luas

Nih Tujuh Mal Terindah di Dunia, Ada yang Langit-langitnya Kaca Patri Luas

Ritel
Pilih Tandon Air di Atas atau Bawah Tanah? Ini Plus Minusnya

Pilih Tandon Air di Atas atau Bawah Tanah? Ini Plus Minusnya

Tips
Ini Lima Negara Asal WNA Paling Banyak Incar Properti di Indonesia

Ini Lima Negara Asal WNA Paling Banyak Incar Properti di Indonesia

Berita
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com