Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sebelum Renovasi, Jangan Lupakan Usia Rumah!

Kompas.com - 24/05/2012, 11:27 WIB

KOMPAS.com - Jika Anda hendak merenovasi rumah, sebaiknya kenali dulu usia hunian kesayangan Anda tersebut. Karena beriringan dengan waktu, umumnya kerusakan rumah pada umur 1 tahun berbeda dengan rumah yang berusia 10 tahun.

Selain mempertimbangkan usia untuk merenovasi, kualitas pengerjaan dan spesifikasi bangunan juga penting. Namun, dengan kualitas standar, pertimbangan usia rumah ini perlu Anda ketahui karena berkaitan dengan jenis kerusakan dan tindakan perbaikannya. Tentunya, hal ini akan berimbas pada jumlah anggaran akan Anda keluarkan.

Satu tahun

Apabila pengerjaannya bagus, kerusakan di rumah berumur satu tahun tidak banyak. Kerusakan lebih pada berubahnya tampilan karena paparan sinar matahari dan guyuran air hujan, sehingga cat mengelupas, kusam, atau bernoda. Tindakan renovasi yang bisa Anda lakukan adalah pengecatan ulang, terutama pada bagian fasad rumah.

Lima tahun

Memasuki umur 5 tahun, beberapa kerusakan terlihat baik di luar atau di dalam rumah. Selain pengecatan di dalam dan luar ruangan, jangan lupa untuk mengecek sambungan atap dan dinding yang berpotensi bocor.

Anda juga harus memeriksa dan mengganti genteng yang retak. Cek pula bagian plafon yang terlihat mengompol karena air hujan. Selain itu, pastikan pintu, jendela, dan lubang udara masih dalam keadaan baik.

Sepuluh tahun

Rumah yang telah berumur 10 tahun perlu renovasi lebih mendalam, apabila kondisi bangunan terlihat memburuk. Seperti hanya renovasi rumah pada saat berumur 5 tahun, kali ini ditambah pengecekan kondisi kuda-kuda rumah atau material bangunan lain yang berasal dari kayu. Cek ketahanannya dan teliti apakah terkena serangan rayap atau tidak.

Karena berusia 10 tahun, beberapa perlengkapan rumah tangga juga mulai berjalan melambat, rusak, atau uzur. Anda dapat mengganti perlengkapan ini dengan yang baru.

15 tahun ke atas

Renovasi rumah pada umur 15 tahun ke atas seperti yang dilakukan pada saat usianya 10 tahun. Selain tetap mengecek kekuatan dan kekokohan bangunan, Anda dapat mengganti tampilan rumah secara menyeluruh. Misalnya, dimulai dari fasad rumah, desain pintu dan jendela, pagar, pergola, taman atau membangun ruang-ruang baru secara vertikal atau horizontal.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Tangani Titik Kerusakan Jalan Batas Padang Panjang-Sicincin, HKI Pastikan Beres Akhir Juli

Tangani Titik Kerusakan Jalan Batas Padang Panjang-Sicincin, HKI Pastikan Beres Akhir Juli

Berita
Jakarta Masih Jadi Kota Terbaik se-Indonesia

Jakarta Masih Jadi Kota Terbaik se-Indonesia

Berita
Ada Aturannya, Ini Syarat Teknis dan Spesifikasi Jalan Tol

Ada Aturannya, Ini Syarat Teknis dan Spesifikasi Jalan Tol

Berita
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Aceh Barat: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Aceh Barat: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Gayo Lues: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Gayo Lues: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Progres Tol Yogya-Bawen, Dua Ruas Tuntas Kuartal Pertama 2025

Progres Tol Yogya-Bawen, Dua Ruas Tuntas Kuartal Pertama 2025

Berita
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Timor Tengah Selatan: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Timor Tengah Selatan: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Sumba Barat: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Sumba Barat: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Sikka: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Sikka: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Timor Tengah Utara: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Timor Tengah Utara: Pilihan Ekonomis

Perumahan
 Cara Tepat Membersihkan Lantai Beton di Rumah Anda

Cara Tepat Membersihkan Lantai Beton di Rumah Anda

Tips
 Ini 5 Tanda Rumah Anda Sudah Terkena Serangan Rayap

Ini 5 Tanda Rumah Anda Sudah Terkena Serangan Rayap

Tips
Lalin Kendaraan Menuju Destinasi Wisata Religi Meningkat

Lalin Kendaraan Menuju Destinasi Wisata Religi Meningkat

Berita
Libur Panjang Waisak, 100.000 Tiket Whoosh Terjual

Libur Panjang Waisak, 100.000 Tiket Whoosh Terjual

Berita
Murah Meriah, Dua Bahan Dapur Ini Bisa Bikin Peralatan Stainless Steel Anda Kinclong

Murah Meriah, Dua Bahan Dapur Ini Bisa Bikin Peralatan Stainless Steel Anda Kinclong

Umum
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com