Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kurangi "Brightness" Televisi, Anda Hemat Rp 1,5 Juta Setahun!

Kompas.com - 29/11/2012, 18:04 WIB

KOMPAS.com - Sudah menjadi rahasia umum, bahwa tanpa menambah pemakaian alat-alat elektronik sekalipun, tarif dasar listrik (TDL) akan naik setiap tahunnya. Kini, tinggal para pengguna listrik berupaya mengencangkan ikat pinggang dan meminimalisasi penggunaan alat dan barang-barang elektronik di rumahnya.

Seperti artikel yang dilansir Dailymail.co.uk, para ahli di Inggris menemukan, bahwa hanya dengan mengurangi keterangan (brightness) dari televisi, Anda mampu berhemat lebih dari Rp 1,5 juta setahun. Artikel yang sama menyebutkan, para pembuat televisi menaikkan kontras dan keterangan televisi mereka untuk mengimbangi lampu pada toko-toko elektronik.

Pengaturan seekstrem tersebut pada kenyataannya tidak perlu untuk penggunaan televisi di rumah. Para ahli mengatakan, Anda mampu mengurangi rekening listrik rata-rata sebesar Rp 123.000 setiap bulannya jika menurunkan tingkat keterangan televisi Anda. Dengan begitu, Anda akan lebih nyaman menonton televisi dengan kondisi pencahayaan di rumah. Selain itu, kualitas gambar pun membaik.

Vincent Teoh, editor HDTVTest yang melakukan tes tersebut mengatakan, menyesuaikan televisi Anda sama dengan mencuci pada suhu 30 derajat, atau memasukkan jumlah air yang tepat dalam ceret.

"Lebih ramah lingkungan, dan lebih murah. Kegunaan lain dari menyesuaikan televisi adalah kualitas gambar yang lebih baik," ujar Teoh.

"Ketika menyesuaikan televisi, kami mengubah pengaturan gambar hingga gambar tersebut menyerupai gambar sebenarnya. Pada kenyataannya, apa yang kami lakukan ternyata mendekati apa yang dilihat oleh para produser pada monitor studio mereka," tambahnya.

Sungguh memalukan, lanjut Teoh, bahwa walaupun masih dapat dimengerti, para perusahaan manufaktur mengubah pengaturan televisi mereka sampai batas maksimal. Bukan hanya tidak perlu, hal itu juga merusak performa televisi secara visual dan ekonomi.

Adapun tes yang telah dilakukan para ahli itu juga menemukan, bahwa beberapa televisi layar datar berdefinisi tinggi (HD) memiliki pengurangan pemakaian listrik hingga 40% setelah pengaturannya diubah.

Baca juga:

Awas... "Energi Vampir" Menghantui Rumah Anda!

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Bakal Hadiri Acara WWF, AHY: Air dan Tanah Tak Bisa Dipisahkan

Bakal Hadiri Acara WWF, AHY: Air dan Tanah Tak Bisa Dipisahkan

Berita
[POPULER PROPERTI] Plus Minus Tandon Air Atas dan Bawah

[POPULER PROPERTI] Plus Minus Tandon Air Atas dan Bawah

Berita
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Situbondo: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Situbondo: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Jombang: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Jombang: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Pulang Dinas dari AS, AHY Sayangkan Investor Kabur karena Masalah Tanah

Pulang Dinas dari AS, AHY Sayangkan Investor Kabur karena Masalah Tanah

Berita
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Sampang: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Sampang: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Trenggalek: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Trenggalek: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Sumenep: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Sumenep: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Bondowoso: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Bondowoso: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kota Kediri: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kota Kediri: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Tulungagung: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Tulungagung: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Gresik: Pilihan Hunian Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Gresik: Pilihan Hunian Ekonomis

Perumahan
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Kediri: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Kediri: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Probolinggo: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Probolinggo: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Seram Bagian Timur: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Seram Bagian Timur: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com