JAKARTA, KOMPAS.com - Tahun 2025 akan menjadi tahun ular kayu. Untuk mendatangkan keberuntungan dalam hidup, saatnya kembali menata rumah sesuai fengsui.
Tahun baru Imlek terjadi selama bulan baru pertama tahun ini, menjadikannya waktu yang tepat untuk menyegarkan rumah Anda dan mempersiapkan awal yang baru.
Dikutip dari laman Yahoo, berikut 3 cara mudah yang bisa dilakukan untuk menata kembali rumah Anda.
Baca juga: Jangan Simpan Jam Dinding Rusak di Rumah! Buruk Bagi Fengsui
1. Aplikasikan cat baru
Warna merah tua merupakan warna yang sangat berapi-api dan merupakan warna terbaik untuk semua orang di tahun ular kayu.
Tentu saja, ini tidak berarti Anda harus mengecat ruangan Anda dengan warna merah menyala atau membeli baru dengan warna senada.
Mungkin Anda bisa memberi aksen dinding merah tua pada salah satu area di dinding rumah atau menempatkan bantal sofa dengan warna tersebut.
2. Tempatkan tanaman
Pilihan dan penempatan tanaman juga dapat memengaruhi aliran energi baik di dalam rumah Anda.
Misalnya, sukulen giok paling baik ditempatkan di tempat kerja sementara tanaman lidah mertua yang mampu memotong energi negatif, paling baik ditempatkan di area ruang tamu.
Baca juga: Menurut Fengsui, Begini Cara Memilih Warna Pintu Depan Rumah
3. Tempatkan elemen kristal
Anda bisa menempatkan elemen kristal pada beberapa area di dalam rumah Anda untuk mengaktifkan karier, komunikasi dan relasi baik dengan sesama.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.