Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 08/03/2023, 20:30 WIB
Masya Famely Ruhulessin

Penulis

JAKARTA,KOMPAS.com - Berdasarkan suasana yang dihadirkan, umumnya warna cat rumah dapat digolongkan dalam dua bagian yakni warna cat rumah yang sejuk dan warna yang hangat.

Meskipun terkadang tak disadari, baik penggunaan warna cat rumah yang sejuk maupun yang hangat bisa mempengaruhi emosi, cahaya, dan suhu rumah Anda.

Sebagai informasi warna cat rumah yang sejuk terdiri dari tiga pilihan warna yakni biru, hijau serta ungu muda.

Baca juga: Yuk, Pahami Apa Itu Warna Cat Rumah yang Sejuk

Warna-warna yang sejuk melambangkan air, langit, es dan salju sehingga memancarkan sifat tenang dan menyejukkan ke dalam ruangan.

 


Sementara warna-warna hangat seperti jingga, merah dan kuning serta kombinasi warna-warna tersebut cenderung membuat ruangan lebih hangat.

Baca juga: Cara Memilih Warna Cat untuk Rumah Minimalis Berukuran Kecil

Pemilihan kedua kelompok warna ini sangat tergantung pada kebutuhan ruangan yang ada di rumah Anda.

Warna-warna sejuk sangat cocok diaplikasikan pada ruangan kecil karena akan membuatnya terlihat lebih besar.

Penggunaan cat berwarna kuning pada ruang tamu. Cat warna kuning merupakan kelompok warna hangat. Shutterstock Penggunaan cat berwarna kuning pada ruang tamu. Cat warna kuning merupakan kelompok warna hangat.

Sementara warna-warna hangat sering digunakan untuk membuat ruangan besar agar terlihat lebih nyaman dan lebih berisi.

Misalnya, jika Anda memiliki kamar tidur besar yang ingin dibuat lebih intim, Anda dapat memilih furnitur dan aksesori dengan kain terakota atau cokelat.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com