JAKARTA,KOMPAS.com - Untuk mendapatkan tampilan sempurna, setiap rumah harus memiliki penutup berupa atap atau genteng. Salah satu jenis genteng yang dapat Anda gunakan adalah genteng keramik.
Bagi yang masih asing, genteng keramik adalah genteng yang terbuat dari tanah liat dan sering digunakan sebagai genteng pada rumah-rumah tua di Indonesia.
Selain indah, penggunaan genteng keramik memiliki beberapa keuntungan yang berguna bagi pemilik rumah. Apa saja? Simak penjelasannya berikut ini.
Baca juga: Kenapa Rumah di Indonesia Beratap Genteng?
Unggul dari segi estetika
Genteng keramik lebih unggul dari segi estetika bila dibandingkan dengan jenis genteng lainnya di pasaran.
Tersedia dengan beragam pilihan warna, membuat Anda bisa memilihnya menyesuaikan dengan desain hunian secara keseluruhan.
Anda juga bisa memilih genteng keramik yang berbentuk melengkung tradisional seperti atap rumah bergaya Spanyol atau genteng berbentuk datar.
Berumur panjang
Karena melalui proses pembakaran dalam suhu tinggi, genteng keramik tahan api dan menawarkan daya tahan yang tinggi.
Umumnya, genteng keramik dapat bertahan minimal 50 tahun dengan perawatan rutin yang direkomendasikan.
Namun, pada beberapa rumah yang berumur 100 tahun atau lebih, bagian genteng rumah tersebut masih kokoh.
Efisiensi energi
Bentuk genteng keramik dan komposisi material di dalamnya memungkinkan aliran udara bebas di bawah sirap.
Insulasi bawaan ini memungkinkan genteng dapat mempertahankan udara yang lebih hangat selama musim dingin dan mendinginkan ruangan Anda di musim panas.
Dalam jangka panjang, genteng keramik berpotensi menghemat banyak biaya energi terutama untuk pendingin udara.
Baca juga: Siapa Kira, Genteng Bekas Bisa Dibuat Jadi Kursi Cantik
Banyak jenis genteng keramik yang terbuat dari bahan alami, dapat didaur ulang dan tidak mengandung pengawet kimia.
Genteng keramik tidak menarik debu atau tungau debu, sehingga membantu sirkulasi udara bersih di seluruh rumah Anda.Bahkan dapat mengurangi alergen rumah tangga.
Jika Anda atau anggota rumah tangga Anda menderita alergi terutama pada debu, Anda dapat mempertimbangkan untuk memasang genteng keramik.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.