Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sebelum Memiliki Rumah Minimalis, Ketahui Dulu Untung Ruginya

Kompas.com - 02/09/2022, 20:30 WIB
Masya Famely Ruhulessin

Penulis

Sumber Houzz

JAKARTA,KOMPAS.com - Rumah minimalis merupakan konsep rumah yang menerapkan kesederhanaan, estetika, dan efisiensi dalam desainnya.

Saat tinggal di rumah minimalis, para penghuni rumah diharapkan bisa menikmati kesederhanaan dari bentuk dan detail serta menikmati keindahan yang muncul.

Namun, sebelum Anda berinvestasi lebih jauh untuk membeli sebuah unit rumah minimalis, sebaiknya pertimbangkan dulu untung ruginya.

Baca juga: Karakteristik Rumah Minimalis yang Wajib Anda Ketahui

Berikut sederet keuntungan dan kerugian dari rumah minimalis seperti dikutip dari laman Houzz.


Keuntungan

Rumah minimalis memiliki lebih sedikit furnitur, yang membuat ruangan tak terasa penuh dan sesak.
Keterbukaan inilah yang menciptakan ruang sirkulasi udara yang memadai di dalam area rumah.

Selain itu, rumah berkonsep minimalis dirancang minim area dinding sehingga bisa memberikan tampilan yang cerah dan lapang serta menciptakan ilusi banyak ruang.

Penggunaan skema warna yang menenangkan serta netral seperti krem, putih, dan abu-abu menciptakan ruang yang tenang dan tenteram.

Baca juga: Ingin Ciptakan Rumah Minimalis? Berikut Tips Cepatnya

Dengan bentang ruang terbuka yang luas dan sebagian besar barang berada di area penyimpanan tertutup, maka rumah akan cenderung bebas debu. 

Karena furnitur dirancang dalam bentuk geometris sederhana, debu yang terkumpul lebih sedikit sehingga lebih mudah dibersihkan.

Halaman:
Sumber Houzz


Rekomendasi untuk anda
28th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com