JAKARTA, KOMPAS.com - Kepala Badan Pengatur Jalan Tol (BPJT) Danang Parikesit mengaku, telah memiliki rencana membangun jalan tol di lokasi ibu kota baru.
Namun, keputusan dibangun atau tidaknya akan menunggu kajian yang dilakukan Direktorat Jenderal Bina Marga Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR).
"Sekarang kan ada (Tol) Balikpapan-Penajam Paser Utara kan. Setelah itu kalau arahnya ke sana, kita nyiapin jaringan jalan bebas hambatannya," ucap Danang di kantornya, Jumat (2/8/2019).
Baca juga: Siap-siap, Presiden Umumkan Lokasi Ibu Kota Baru Agustus
Kajian itu meliputi rencana pengembangan kawasan, jumlah penduduk, serta wilayah-wilayah yang memang membutuhkan konektivitas dengan jalan tol.
"Kalau wilayah koneksi fungsi-fungsi yang ada pakai jalan nasional sudah cukup, ya itu saja. Jadi nanti sangat tergantung Pak Dirjen Bina Marga yang mana yang dibangun tol, yang mana yang tidak," jelas Danang.
Untuk diketahui, Presiden Joko Widodo akan mengumumkan lokasi pasti ibu kota baru pada Agustus ini, Presiden hanya menyebut ibu kota baru akan pindah ke Kalimantan.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.