Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Incar Rp 400 Miliar, Ciputra Andalkan 3 Proyek di IPEX 2019

Kompas.com - 28/07/2019, 19:07 WIB
Hilda B Alexander

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - PT Ciputra Residence optimisis dapat mencapai target penjualan Rp 400 miliar pada pameran Indonesia Properti Expo (IPEX) 2019 di JCC Senayan, Jakarta.

Direktur Marketing Ciputra Residence Yance Onggo mengungkapkan hal tersebut kepada Kompas.com, Minggu (28/7/2019).

Menurut Yance, penjualan terbesar diharapkan dapat disumbang dari proyek Citra Sentul Raya senilai Rp 200 miliar, kemudian CitraRaya Tangerang dan Citra Maja Raya masing-masing Rp 100 miliar.

Baca juga: Gandeng Toyota, Ciputra Lansir Rumah Anti-gempa dan Bocor

"Kami menawarkan produk dengan harga termurah mulai dari Rp 175 jutaan di Citra Maja Raya dan termahal Rp 2 miliar di Citra Sentul Raya," kata Yance.

Dia memerinci, untuk proyek CitraRaya Tangerang, produk dengan harga termurah dipatok Rp 618 juta dengan ukuran 34/72 meter persegi, sedangkan termahal Rp 2 miliar berdimensi 115/200 meter persegi.

Sementara Citra Sentul Raya dipasarkan dengan harga Rp 675 juta untuk tipe terkecil seukuran 34/72 meter persegi, dan termahal seluas 118/188 meter persegi dengan harga Rp 2 miliar.

Adapun yang terakhir Citra Maja Raya dipasarkan dengan harga Rp 175 juta untuk tipe terkecil 22/60 meter persegi dan termahal Rp 500 juta untuk tipe 49/96 meter persegi.

Sebelumnya, PT Ciputra Residence menangguk penjualan dari perkenalan perdana Citra Sentul City dengan nilai fantastis Rp 300 miliar hanya dalam waktu 6 jam, pada Kamis (27/7/2019) lalu.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com