SEMARANG, KOMPAS.com - Selama tujuh hari atau pada periode H-7 hingga H-1 Lebaran, PT Jasamarga Semarang Batang (JSB) selaku operator Jalan Tol Batang-Semarang mencatat sebanyak 275.160 kendaraan masuk ke wilayah Jawa Tengah.
Peningkatan tersebut tercatat sebesar 174 persen dari lalu lintas harian rata-rata (LHR) normal atau dari 100.523 kendaraan.
Baca juga: One Way Arus Balik Dimulai Jumat Besok
Adapun pada hari kedua perayaan Lebaran, lalu lintas diprediksi meningkat 134 persen atau sebanyak 29.626 kendaraan dibandingkan LHR normal sebesar 12.653 kendaraan.
Baca juga: Mudik Lancar, Warganet: Kemacetan Itu Tradisi, Kok Dihilangkan?
GT Kalikangkung menerima menerima transaksi pengguna jalan yang berasal dari jalan tol sebelumnya, yaitu Jalan Tol Pemalang-Batang, untuk menuju ke arah Kota Semarang maupun melanjutkan perjalanan ke Jawa Timur dan sekitarnya.
Baca juga: Simpang Jomin, Jalur Neraka yang Kini Tinggal Legenda
Sedangkan pada hari H Lebaran, volume kendaraan yang melewati GT ini mengalami peningkatan sebesar 189 persen dari LHR normal sebesar 11.699 kendaraan menjadi 33.819 kendaraan.
Selain itu, PT JSB atas diskresi kepolisian juga melakukan sejumlah rekayasa lalu lintas serta menempatkan petugas di lokasi rawan kepadatan dan kecelakaan.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.