Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Lima Keuntungan Tinggal di Rumah Sempit

Kompas.com - 25/05/2019, 07:00 WIB
Hilda B Alexander

Editor

Sumber

Rumah yang terdiri dari ruangan-ruangan berukuran luas jelas memperlebar akses untuk pemiliknya berpindah dari satu ruangan ke ruangan lainnya.

Di rumah sempit, jarak antar ruangan yang dekat memudahkan kamu untuk berganti aktivitas dengan cepat.

Keterbatasan luas dalam ruangan juga dapat mendorong kreativitasmu untuk memaksimalkan fungsi salah satu ruangan.

Seperti ruang makan yang dapat beralih fungsi sebagai ruang kerja membuat kamu bisa melaksanakan dua aktivitas berbeda dalam satu ruangan.

Perawatan Rumah Sempit Lebih Mudah

Perawatan rumah lebih mudahDekoruma Perawatan rumah lebih mudah
Semakin luas sebuah hunian, maka semakin besar tanggung jawab untuk merawatnya. Sebaliknya, rumah sempit memiliki jumlah ruangan yang lebih sedikit sehingga akan lebih cepat dan mudah saat dibersihkan.

Hal ini akan sangat menguntungkan untuk kamu yang sibuk beraktivitas di luar rumah dan kesulitan mencari waktu untuk membersihkan rumah.

Karena jumlah barang di rumah sempit cenderung dibatasi, maka tidak banyak juga perawatan yang perlu dilakukan untuk menjaga furnitur, perabot, dan struktur bangunan tetap awet.

Meringankan Pikiran

Meringankan pikiranDekoruma Meringankan pikiran
Kenyamanan tinggal di dalam rumah tidak hanya bergantung pada estetika dan ukuran ruangan, rasa kepemilikan terhadap barang-barang juga memengaruhi perasaanmu.

Semakin banyak barang yang kamu miliki maka kamu akan lebih merasa terbebani. Dengan berupaya meminimalisasi penggunaan barang karena tinggal di rumah sempit, kamu dapat merasa lebih bebas dan tenang.

Ukuran rumah memang dapat menandakan status sosial pemilik rumah, namun dengan keterbatasan yang ada tidaklah penting seberapa luas hunian yang ditinggali.

Hunian seberapapun ukurannya selayaknya menjadi ruang tinggal yang nyaman. Dengan sejumlah keuntungan di atas, rumah sempit terbukti dapat meningkatkan kualitas hidup pemiliknya.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Sumber
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com