KOMPAS.com - Hari Raya Idul Fitri 1440 Hijriah sudah di depan mata. Ini berarti jutaan pemudik akan pulang ke kampung halaman untuk memperingati Lebaran.
Bagi pemudik yang melalui jalur darat, jalan tol tentunya menjadi rute umum yang dilewati. Tahun ini, pemudik di Pulau Jawa akan mendapatkan kemudahan sebab Tol Trans Jawa sudah beroperasi secara penuh.
Namun, bagi Anda yang menggunakan kendaraan pribadi tentu saja harus memperhatikan sejumlah hal saat akan mudik lewat jalan tol.
Persiapan utama, tentu saja Anda harus memastikan kendaraan dalam kondisi prima. Berikutnya, pastikan Anda sudah mendapatkan semua informasi yang dibutuhkan mengenai rute yang akan ditempuh.
Apa lagi tips mudik lewat jalan tol? Berikut infografiknya:
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.