Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

14 Hari Kerja Perbaikan "Flyover" Cengkareng

Kompas.com - 27/12/2018, 16:00 WIB
Dani Prabowo,
Hilda B Alexander

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Direktur Jenderal Bina Marga Kementerian PUPR Sugiyartanto mengatakan, pemeliharaan Flyover Cengkareng yang dikabarkan retak di media sosial akan selesai dalam waktu dua pekan.

"14 hari kerja mulai dari kemarin," kata Sugiuartanto di kantornya, Kamis (27/12/2018).

Ia pun memastikan, retakan seperti marak disebutkan bukan terjadi karena kerusakan, tetapi karena pemeliharaan rutin yang dilakukan oleh Kementerian PUPR.

Baca juga: Basuki Tegaskan Flyover Cengkareng Tidak Rusak

Pemeliharaan yang dimaksud adalah penggantian karet penghubung antar beton dan elastomer atau bantalan jembatan yang menjadi penyangga beton utama pada bagian penyangga bawah.

"Setiap kali kami melakukan survei BMS (Bridge Management System) sampai di bawahnya, pada waktunya memang perlu penggantian. Nanti ada penahan struktur, didongkrak untuk diganti," kata dia.

Hingga kini, jalan layang Cengkareng masih ditutup oleh Suku Dinas Perhubungan Jakarta Barat dengan meletakkan 10 beton Movable Concrete Barrier (MCB) di jalan masuk jembatan.

Bagi pengendara yang ingin menuju Pluit dari arah Kembangan, mereka dapat melewati Jalan Arteri Cengkareng dan melanjutkannya ke arah Pluit.

Sejak tadi malam, sejumlah petugas dinas perhubungan dan kepolisian sudah bersiaga membantu pengendara yang hendak melintasi jalan tersebut.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com