KOMPAS.com – Center of Tall Buiding and Urban Habitat (CTBUH) mencatat 10 gedung tertinggi di dunia hingga 2022. Dari data yang disebutkan, semuanya berada di Benua Asia dengan China mendominasi.
Sebelumnya diberitakan lima teratas gedung tertinggi di dunia. Dua di antaranya berada di jazirah Arab, satu di Malaysia, dan dua lainnya di China.
Baca juga: China Mendominasi 5 Gedung Tertinggi di Dunia hingga 2022
Berikut ini urutan 6 hingga 10 pencakar langit tertinggi dunia:
Ping An International Finance Center
Gedung yang merupakan kantor pusat Ping An, perusahaan asuransi China, ini terdiri dari 115 lantai dan berketinggian 599 meter.
Desain arsitekturnya dilakukan oleh Kohn Pedersen Fox Associates, sedangkan rancangan teknis dikerjakan Thornton Tomasetti.
Lokasinya berada di pusat kota Shenzhen, China, yang terkoneksi dengan kawasan komersial dan hunian modern, termasuk jaringan transportasi kereta Pearl River Delta.
Pearl of The North
Pengembang gedung ini adalah Baoneng Real Estate Development dan desain arsitekturnya dikerjakan oleh Atkins. Lokasinya berada di area prestisius di selatan gedung Liaoning TV Tower yang menjadi ikon kota.
Pearl of The North berdiri di atas lahan seluas 59 hektar di daerah “Golden Corridor” yang merupakan kawasan pusat bisnis.
Lotte World Tower
Gedung ini berada di kota Seoul, Korea Selatan, dan menjadi kantor pusat Lotte yang merupakan konglomerasi Korea.
Bangunan yang terdiri dari 123 lantai ini berdiri setinggi 555 meter. Fungsinya antara lain sebagai hotel, hunian vertikal, perkantoran, dan pusat perbelanjaan ritel.
Konstruksinya dilakukan oleh Lotte Property and Development, sedangkan desain arsitektur dikerjakan oleh Kohn Pedersen Fox Associates.