JAKARTA, KOMPAS.com - PT Jasa Marga (Persero) Tbk akan berkolaborasi dengan PT Surya Semesta Internusa Tbk membangun Tol Patimban.
Jalan bebas hambatan ini terhubung dengan jalan akses Pelabuhan Patimban yang akan digarap pemerintah.
Direktur Utama Jasa Marga Desi Arryani mengatakan, rencana pembangunan jalan tol tersebut telah disampaikan kepada pemerintah melalui Badan Pengatur Jalan Tol (BPJT) Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumhan Rakyat.
"Saat ini progresnya masih pembahasan sampai dengan persetujuan untuk jadi pemrakarsa," kata Desi di Jakarta, Rabu (5/9/2018).
Nantinya, BPJT akan menyampaikan syarat-syarat apa saja yang harus dipenuhi konsorsoum sebelum menjadi pemrakarsa.
"Selambat-lambatnya (persyaratan) harus kita submit dalam waktu delapan bulan. Saat ini kami sedang submit beberapa dan masih dalam pembahasan dengan BPJT," ujarnya.
Sebelumnya, Kementerian PUPR telah bersepakat dengan Japan International Cooperation Agency (JICA) membangun jalan akses menuju Pelabuhan Patimban. Seiring dengan pembangunan jalan akses tersebut, akan dilanjutkan dengan pembangunan Tol Patimban.
“Ini tahap pertama. Nantinya tahap kedua dibangun akses jalan tol. Panjangnya sekitar 30 kilometer,” ucap Direktur Jenderal Bina Marga Kementerian PUPR Sugiyartanto, Selasa (14/8/2018) di Jakarta.
Sugiyartanto mengatakan, pembangunan jalan tol itu diperkirakan menelan biaya sekitar Rp 6 triliun dan akan tersambung dengan Tol Cipali.
Saat ini untuk jaringan jalan sudah ada, tetapi pemerintah akan melihat lebih dulu kapasitas pemenuhan dan kepadatan jalannya.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.