Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Saat Arus Balik, Toilet Portabel dan BBM Kemasan Disiapkan di Tol Cipali

Kompas.com - 15/06/2018, 19:55 WIB
Erwin Hutapea

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com – Menjelang arus balik Lebaran 2018, PT Lintas Marga Sedaya (LMS) selaku pengelola ruas Tol Cikopo-Palimanan atau Cipali akan menyediakan toilet portabel dan bahan bakar minyak (BBM) dalam kemasan sesuai situasi.

Sesuai keterangan yang diterima Kompas.com, nantinya disiapkan parking bay dengan fasilitas tambahan toilet portabel, terutama untuk wanita, di Km 155 B dan Km 78 B Tol Cipali jika kondisi rest area dipenuhi pengunjung.

Selain itu, disediakan pula BBM kemasan berukuran 10 liter di rest area untuk menghindari antrean di SPBU. 

“LMS akan menambah beberapa toilet portabel khusus untuk wanita dan penyediaan BBM dalam kemasan berukuran 5 sampai 10 liter dari Pertamina,” ujar GM Operasional PT LMS Suyitno dalam keterangan tertulisnya, Jumat (15/6/2018).

Pihaknya mengimbau kepada pengguna jalan agar melakukan manajemen waktu pada saat arus balik, yakni tidak melakukan perjalanan balik dalam waktu bersamaan, terutama pada tanggal 19 dan 20 Juni 2018.

“Sebaiknya memilih tanggal lainnya, seperti 17 dan 18 Juni 2018, hal ini untuk menghindari kemacetan,” imbuh Suyitno.

Baca juga: Di Tol Cipali, Arus Mudik Tahun Ini Bertambah 67.193 Kendaraan

Mengenai arus lalu lintas, PT LMS mencatat bahwa menurut data terakhir hari ini, jumlah kendaraan yang melintasi Tol Cipali mengalami penurunan dibanding kemarin pada jam yang sama.

Terhitung kendaraan yang masuk dan keluar di Gerbang Tol (GT) Palimanan, baik yang ke arah Cirebon maupun Jakarta, sampai Jumat (15/6/2018) pukul 14.00 WIB sebanyak 16.750 unit.

Jumlah total itu menurun 33,12 persen dari hari Kamis (14/6/2018) pukul 14.00 WIB yang mencapai 25.043 unit.

Lebih detailnya, jumlah yang masuk ke Jakarta rata-rata 467 kendaraan per jam dan yang keluar dari Jakarta jumlahnya 1.626 kendaraan per jam.

Ribuan kendaraan itu melewati 20 gardu yang digunakan, terdiri dari 7 gardu masuk dan 13 gardu keluar.

Suyitno menuturkan, pada hari raya Idul Fitri 1439 Hijriah ini, volume kendaraan di Jalan Tol Cipali berkurang dibanding hari-hari sebelumnya.

"Dari pantauan di rest area dan gerbang tol, kondisinya terlihat ramai lancar dan terkendali," ucapnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com