Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Yuk, Intip Kesiapan Stadion GBK Jelang Asian Games 2018

Kompas.com - 02/09/2017, 10:12 WIB
Dani Prabowo

Penulis


JAKARTA, KompasProperti - Hitung mundur Asian Games 2018 telah dilaksanakan. Pesta olahraga terbesar se-Asia itu rencananya digelar di dua kota, yakni Jakarta dan Palembang, pada 18 Agustus-2 September 2018.

Di Jakarta, perhelatan akan difokuskan di Kompleks Gelora Bung Karno (GBK). Berdasarkan data Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) yang dikutip KompasProperti pada Sabtu (2/9/2017), pekerjaan venue menunjukkan progres yang signifikan.

Seperti Stadion Utama GBK, yang konstruksinya telah dimulai sejak Agustus 2016, kini proses revitalisasinya telah mencapai 83,27 persen.

Capaian tersebut lebih tinggi dibandingkan target yang ditetapkan yakni 79,78 persen. Rencananya, konstruksi SU GBK rampung pada Oktober 2017.

Kemudian, progres konstruksi Training Facility saat ini telah mencapai 54,25 persen, dari target 50,97 persen. Proyek yang telah digarap sejak November 2016 itu ditargetkan rampung pada Desember 2017.

Untuk Aquatic Stadium, saat ini progres konstruksinya telah menembus 76,2 persen dari target 75,75 persen. Venue yang bakal dijadikan sebagai lokasi olah raga air ini ditargetkan rampung pekerjaannya pada Oktober 2017.

Sementara itu, untuk pekerjaan redevelopment area GBK, belum menunjukkan progres cukup baik, terutama pada Zona 1. Dari target pekerjaan yang ditetapkan dapat mencapai 12,64 persen, saat ini baru mencapai 11,68 persen.

Progres pekerjaan area GBK.Biro Komunikasi Publik Kementerian PUPR Progres pekerjaan area GBK.

Namun, untuk Zona 2 pekerjaannya telah melebihi target yaitu dari 9,86 persen, sekarang telah mencapai 11,19 persen. Kedua proyek redevelopment tersebut dijadwalkan rampung pada Desember 2017.

Lebih jauh, ada beberapa venue yang progres pekerjaannya telah rampung sesuai target, seperti lapangan hockey, lapangan panahan, lapangan A/B/C, lapangan tenis indoor dan tenis outdoor. Rata-rata, target penyelesaian venue-venue ini telah di atas 98,5 persen.

Adapun untuk kawasan Istora, saat ini progres pekerjaannya telah mencapai 86,92 persen dari target 86,84 persen. Proyek yang telah dimulai sejak September 2016 itu ditarget rampung pada November 2017.

Stadion Madya yang proyek pekerjaannya telah dimulai sejak Desember 2016, saat ini telah mencapai 51,97 persen atau di atas target yang ditetapkan. Stadion ini, dijadwalkan rampung pekerjaannya pada Desember 2017.

Tiga venue terakhir, yaitu lapangan basketball, softball dan baseball juga menunjukkan progres positif di atas target.

Pekerjaan proyek ketiganya telah mencapai 51,97 persen dari target 47,01 persen. Ketiga proyek yang dimulai pada Desember 2016 lalu itu, ditargetkan rampung pada Desember 2017.

Progres pekerjaan lapangan hockey.Biro Komunikasi Publik Kementerian PUPR Progres pekerjaan lapangan hockey.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Selamat, Kamu Pembaca Terpilih!
Nikmati gratis akses Kompas.com+ selama 3 hari.

Mengapa bergabung dengan membership Kompas.com+?

  • Baca semua berita tanpa iklan
  • Baca artikel tanpa pindah halaman
  • Akses lebih cepat
  • Akses membership dari berbagai platform
Pilihan Tepat!
Kami siap antarkan berita premium, teraktual tanpa iklan.
Masuk untuk aktivasi
atau
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau