Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Orchid Realty Raup Kelebihan Pemesanan untuk Logios Depok

Kompas.com - 19/05/2017, 07:20 WIB

Depok, KompasProperti - Orchid Realty mencatat kelebihan pemesanan 122 persen dari unit-unit apartemen Logios Depok yang mereka pasarkan. Apartemen ini dibanderol Rp 393 juta per unit untuk tahap awal penjualan.

"Penawaran unit apartemen ini kami lakukan bertahap seiring tahapan perkembangan proyek ini, dan ternyata animo konsumen cukup tinggi," ujar Jemmy Handrianus, President director Coldwell Bankers Property Connections Residential, dalam siaran pers agent gathering di Depok, Kamis (18/5/2017).

Di hadapan 400 agen properti, Jemmy mengatakan bahwa proyek apartemen senilai Rp 1,1 triliun itu terdiri dari tiga menara. Dua menara apartemen mencakup Tower J dan Tower M, sedangkan satu menara lainnya dijadikan hotel yang akan dikelola oleh Hotel Horison.

"Tahap awal yang kami jual adalah unit apartemen di Tower J, unit yang ditawarkan adalah tipe studio," tambah Jemmy.

Pada kesempatan sama, Direktur Utama Orchid Realty, Mujahid, mengatakan bahwa pihaknya menggandeng Coldwell Banker sebagai mitra untuk mengembangkan Logios Depok. Rencananya, ground breaking untuk tower J yang berkapasitas 1.018 itu akan dilakukan pada Agustus 2017 nanti.

"Untuk topping off kami targetkan pada kuartal pertama 2019, sedangkan serah terima unitnya di akhir kuartal keempat 2019. Serah terima ini kami targetkan berbarengan dengan rampungnya jalan tol dan dan beroperasinya Rumah Sakit UI," kata Mujahid.

Pakar marketing, Helmy Yahya, yang menjadi narasumber pada agent gathering itu, menambahkan bahwa keunggulan proyek adalah dekat dengan jalan tol, Rumah Sakit Universitas Indonesia (RSUI), dan perguruan tinggi.

"Apalagi di Depok kebutuhan huniannya masih sangat besar, tidak hanya bagi mahasiwa tetapi juga mereka yang terkait dengan hadirnya rumah sakit berskala internasional RS UI," kata Helmy.

Terkait hal itu, Kepala Rumah Sakit Univesitas Indonesia (RSUI), Julianto Wicaksono, mengatakan bahwa pihaknya siap berkerja sama dengan apartemen di Kota Depok, termasuk Logios untuk penyediaan fasilitas kesehatan berstandar internasional.

Sebagai "tetangga" dekat, Julianto juga berharap agar Logios bisa dijadikan hunian bagi pasien yang usai rawat inap tetapi tetap harus kontrol. Para dokter akan berkunjung ke pasien tersebut secara berkala sampai dinyatakan sembuh.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com