Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Percepat Sertifikasi Tanah, BPN Sulawesi Utara Buka Rekruitmen SDM

Kompas.com - 24/03/2017, 18:00 WIB
Hilda B Alexander

Penulis

Sumber ANTARA

MANADO, KompasProperti - Kantor wilayah Badan Pertanahan Negara (BPN) Sulawesi Utara merekrut sumber daya manusia (SDM) berkualitas dalam upaya mempercepat pengurusan sertifikat tanah, dan pelayanan lainnya.

Kepala Bidang Survei Pengukuran dan Pemetaan BPN Kanwil Sulawesi Utara Deany Keintjem mengatakan perekrutan SDM berkualitas ini dilakukan melalui seleksi secara terbuka.

"Nantinya yang lolos akan diberikan pelatihan dan pembinaan. BPN juga saat ini juga tengah melakukan perekrutan untuk tenaga survei berlisensi," tutur Deany seperti dikutip Antara, di Manado, Jumat (24/3/2017).

Menurut dia, persoalan tanah yang belum bersertifikat sebenarnya bisa cepat diselesaikan, bila partisipasi masyarakat dan dukungan Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sulawesi Utara saling bersinergi.

Apalagi, saat ini proses pengurusan, dan persyaratannya kian dipermudah.

"Khusus Proyek Operasi Nasional Agraria (Prona) na yang menjadi bagian program kami itu pengurusannya gratis. Namun gratis di sini ada ketentuannya," sebut Deany.

Karena itu, dia berharap masyarakat dapat memanfaatkan program pemerintah tersebut, sehingga semakin sedikit bidang tanah yang tidak bersertifikat di wilayah Sulawesi Utara.

Sebagai informasi, dalam kurun waktu 57 tahun terakhir (1960-2014), dari jumlah lahan sebanyak 1.824.202 bidang, yang terdaftar dan bersertifikat baru mencapai 423.827 bidang atau hanya 23,3 persen.

Sedangkan bila dilihat dari luas tanah 1.207.069 hektar, yang bersertifikat belum mencapai setengahnya, yakni hanya seluas 589.993 ha atau baru 48,8 persen.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Puji Progres Bendungan Meninting, Basuki: Mudah-mudahan Agustus Selesai

Puji Progres Bendungan Meninting, Basuki: Mudah-mudahan Agustus Selesai

Berita
Pendapatan Turun, SBI Berharap pada Proyek Strategis Nasional IKN

Pendapatan Turun, SBI Berharap pada Proyek Strategis Nasional IKN

Berita
Pendapatan Waskita Beton Naik 38 Persen Jadi Rp 505,68 Miliar

Pendapatan Waskita Beton Naik 38 Persen Jadi Rp 505,68 Miliar

Berita
Jumlah Backlog Kepemilikan Rumah Berkurang Jadi 9,9 Juta

Jumlah Backlog Kepemilikan Rumah Berkurang Jadi 9,9 Juta

Berita
Kuartal I-2024, Harita Nickel Catat Kenaikan Pendapatan 26 Persen

Kuartal I-2024, Harita Nickel Catat Kenaikan Pendapatan 26 Persen

Berita
[POPULER PROPERTI] Pasok Material Tol Padang-Sicincin, HK Kolaborasi dengan Korem 032/Wirabraja

[POPULER PROPERTI] Pasok Material Tol Padang-Sicincin, HK Kolaborasi dengan Korem 032/Wirabraja

Berita
9 Jembatan Tua di Jatim Tuntas Diganti, Telan Biaya Rp 591,9 Miliar

9 Jembatan Tua di Jatim Tuntas Diganti, Telan Biaya Rp 591,9 Miliar

Berita
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Pekalongan: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Pekalongan: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Purbalingga: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Purbalingga: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Brebes: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Brebes: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Kebumen: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Kebumen: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Kini, Masyarakat Banyuwangi Tak Lagi Waswas soal Kepastian Tanah

Kini, Masyarakat Banyuwangi Tak Lagi Waswas soal Kepastian Tanah

Berita
Berapa Lama Mesin Cuci di Rumah Anda Bisa Bertahan?

Berapa Lama Mesin Cuci di Rumah Anda Bisa Bertahan?

Tips
5 Tanda Mesin Cuci di Rumah Anda Perlu Diganti

5 Tanda Mesin Cuci di Rumah Anda Perlu Diganti

Tips
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Rembang: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Rembang: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com