Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Februari, Pemerintah Tangani Sisa 44 Kilometer Jalan MIFEE

Kompas.com - 17/02/2017, 21:15 WIB
Hilda B Alexander

Penulis

MERAUKE, KompasProperti - Guna mendukung implementasi Merauke Integrated Food and Energy Estate (MIFEE) yang kembali digulirkan Presiden Joko Widodo sejak 2015 lalu, percepatan pembangunan infrastruktur terus dilakukan.

Terdapat tiga ruas jalan yang dibangun dengan total panjang 415,5 kilometer. Ketiga ruas tersebut masing-masing Okaba-Buraka-Wanam sepanjang 166,5 kilometer, Dodalim-Peletom sepanjang 30 kilometer, dan Wanam-Nakias-Kaliki sepanjang 219 kilometer.

Menurut Kepala Balai Besar Pelaksanaan Jalan Nasional XVIII Osman Marbun, hingga akhir 2016, terdapat 44 kilometer sisa jalan yang akan dibuka.

"Tahun 2017 yang akan direalisasikam sepanjang 15 kilometer dengan nilai kontrak Rp 57 miliar. Proses pengadaan sedang dilakukan, jadi penanganannya bulan Februari," ujar Osman kepada KompasProperti, di Merauke, Jumat (17/2/2017).

Dia melanjutkan, pembangunan jalan strategis ini adalah untuk mendukung program MIFEE yang berpotensi menjadikan Merauke sebagai lumbung padi, dan komoditas hasil bumi Nasional.

Senada dengan Osman, Direktur Jalan dan Jembatan Ditjen Bina Marga Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Ahmad Ghani Ghazali menuturkan, kawasan strategis MIFEE sangat luas.

Hilda B Alexander/Kompas.com Direktur Jalan dan Jembatan Ditjen Bina Marga Kementerian PUPR Achmad Ghani Ghazali didampingi Kepala Balai Pelaksana Jalan Nasional XVIII Osman Marbun tengah menjelaskan konsep Merauke Integrated Food and Energy Estate (MIFEE), di Merauke, Jumat (17/2/2017).
Namun kendalanya adalah tidak memadainya jalan sebagai infrastruktur konektivitas. Karena itu, Kementerian PUPR memprioritaskan pengembangan jalan di tiga ruas tersebut di atas.

"Tak hanya jalan, jembatan pun akan dibangun demi menunjang kesuksesan program MIFEE di Kabupaten Merauke," kata Ghani.

Program MIFEE meupakan pembangunan kawasan ekonomi khusus (KEK) pangan di Kabupaten Merauke yang tertuang dalam Instruksi Presiden (Inpres) Nomor 1 Tahun 2010 tentang percepatan pelaksanaan prioritas pembangunan nasional.

Pada 2011, MIFEE tercantum sebagai salah agenda pada program Masterplan Percepatan dan Perluasan Pembangunan Ekonomi (MP3EI) tahun 2011-2025.

Jokowi kemudian menghidupkan program ini dengan membuka areal persawahan seluas 1 juta hektar.

Lokasi MIFEE merupaka  daerah yang tersebar secara meluas di Kabupaten Merauke yang mencakup 10 klaster sentra produksi pertanian (KSPP).

Osman menjanjikan pembangunan 44 kilometer penunjang MIFEE seluruhnya kelar pada awal 2019.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Sama-sama Potong Gaji Karyawan, Program Perumahan Tapera dan BPJS Ketenagakerjaan

Sama-sama Potong Gaji Karyawan, Program Perumahan Tapera dan BPJS Ketenagakerjaan

Berita
Aplikasi MLFF Cantas Belum Ada di Play Store, Ini Penjelasan Kementerian PUPR

Aplikasi MLFF Cantas Belum Ada di Play Store, Ini Penjelasan Kementerian PUPR

Berita
Potong Gaji Pekerja, Duit Iuran Tapera Bisa Dipakai Apa?

Potong Gaji Pekerja, Duit Iuran Tapera Bisa Dipakai Apa?

Berita
Kenaikan Harga Rumah Seken di Bogor Tertinggi di Jabodetabek dan Pulau Jawa

Kenaikan Harga Rumah Seken di Bogor Tertinggi di Jabodetabek dan Pulau Jawa

Berita
Basuki Buka Suara soal Aturan Gaji Karyawan Dipotong buat Tapera

Basuki Buka Suara soal Aturan Gaji Karyawan Dipotong buat Tapera

Berita
Prinsip yang Wajib Diterapkan Ketika Ingin Mendekorasi Rumah Minimalis

Prinsip yang Wajib Diterapkan Ketika Ingin Mendekorasi Rumah Minimalis

Tips
Ingat, Tak Bayar Tol MLFF Bisa Kena Denda Tarif sampai 10 Kali Lipat

Ingat, Tak Bayar Tol MLFF Bisa Kena Denda Tarif sampai 10 Kali Lipat

Berita
3 Rest Area Baru di Tol Trans-Sumatera Siap Tampung 319 Penyewa

3 Rest Area Baru di Tol Trans-Sumatera Siap Tampung 319 Penyewa

Berita
Bangun Mal di Makassar, Summarecon Rogoh Kocek Rp 500 Miliar

Bangun Mal di Makassar, Summarecon Rogoh Kocek Rp 500 Miliar

Ritel
Penjelasan Jokowi dan BP Tapera soal Aturan Gaji Karyawan Dipotong buat Tapera

Penjelasan Jokowi dan BP Tapera soal Aturan Gaji Karyawan Dipotong buat Tapera

Berita
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Aceh Timur: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Aceh Timur: Pilihan Ekonomis

Perumahan
3 Rest Area di Tol Trans-Sumatera Siap Layani Pengguna, Progresnya Tembus 90 Persen

3 Rest Area di Tol Trans-Sumatera Siap Layani Pengguna, Progresnya Tembus 90 Persen

Berita
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Aceh Utara: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Aceh Utara: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Nihil Pemenang, Hasil Lelang Ulang Tol Getaci dan Gilimanuk-Mengwi

Nihil Pemenang, Hasil Lelang Ulang Tol Getaci dan Gilimanuk-Mengwi

Berita
Lalin Tol Palembang-Prabumulih Naik 2 Kali Lipat Selama Libur Panjang

Lalin Tol Palembang-Prabumulih Naik 2 Kali Lipat Selama Libur Panjang

Berita
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com