Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tengah Tahun, Penglaju Bisa Lewat Tol Pemalang-Batang

Kompas.com - 17/02/2017, 12:55 WIB
Ridwan Aji Pitoko

Penulis

SEMARANG, KompasProperti - Tol Pemalang-Batang menjadi salah ruas jalan jaringan Tol Trans-Jawa yang ditargetkan fungsional pada arus mudik Lebaran 2017 nanti.

Maka dari itu, baik konstruksi maupun pembebasan lahannya saat ini terus dikebut oleh Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR).

"Kalau di Kabupaten Batang saja lahan yang bebas 70 persen. Tetapi secara keseluruhan dari Pemalang sampai Pekalongan sudah 94 persen," tutur Menteri PUPR Basuki Hadimuljono, di Semarang, Kamis (16/2/2017).

Sedangkan untuk konstruksi ultimate-nya yang dijadwalkan rampung pada 2018 nanti progresnya masih sekitar 10 persen.

Penyelesaian pada 2018 juga berbarengan dengan keseluruhan ruas yang ada di Jaringan Tol Trans Jawa sehingga bisa beroperasio secara penuh pada tahun itu juga.

"Namun, fungsional Pemalang-Batang pasti mudik tahun ini. Dengan pembebasan lahan yang sudah 94 persen saya sangat yakin," jelas Basuki.

Jalan Tol Pemalang-Batang sepanjang 39,2 kilometer dikerjakan oleh Badan Usaha Jalan Tol (BUJT) PT Pemalang Batang Toll Road.

Jalan ini dirancang dalam dua seksi. Total investasinya Rp 4,08 triliun dengan biaya tanah Rp 803 miliar dan biaya konstruksi sebesar Rp 2,27 triliun.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com