Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Fame Hotel Resmi Hadir di Bali

Kompas.com - 19/12/2016, 22:50 WIB
Arimbi Ramadhiani

Penulis


DENPASAR, KOMPAS.com - Anak usaha PT Paramount Enterprise, Parador Hotels & Resorts, resmi membuka hotel baru di Kuta, Bali. Sekelas bintang 2, hotel ini dinamai Fame Hotel Sunset Road, Kuta Bali.

Pada acara pembukaan Fame Hotel Sunset Road, Kuta-Bali, Cok Raka Darmawan, Ketua Pariwisata Daerah Bali, mengatakan sektor pariwisata di Badung adalah salah satu prioritas pemerintah daerah.

"Pariwisata merupakan salah satu potensi sekaligus kebutuhan yang harus dikembangkan di Badung, untuk memajukan sektor-sektor pembangunan dan kesejahteraan masyarakat," sebut Cok Raka melalui keterangan tertulis yang diterima Kompas.com, Senin (19/12/2016).

Sektor pariwisata terbukti sebagai salah satu sektor penggerak perekonomian serta mendorong pertumbuhan ekonomi di daerah.

Untuk itu, Cok Raka mengharapkan partisipasi investor agar berinvestasi di Badung, khususnya di bidang penyediaan akomodasi pariwisata seperti hotel.

"Namun, tentunya harus tetap memperhatikan tata ruang, dan aturan adat dan budaya," sebut dia.

Cok Raka juga berharap keberadaan hotel baru ini dapat memberikan kontribusi nyata bagi pendapatan daerah, penyerapan tenaga kerja lokal, khususnya di Kabupaten Badung.

Sementara itu, Presiden Direktur Paramount Enterprise Ervan Adi Nugroho mengatakan pihaknya selaku pengembang akan menyediakan atau membangun akomodasi yang memadai.

"Pulau Bali merupakan salah satu pulau di Indonesia yang paling sering menjadi tujuan berlibur para wisatawan, baik lokal maupun mancanegara," tutur Ervan.

Kabupaten Badung, kata dia, dikenal sebagai barometer pariwisata di Bali dan memiliki posisi strategis serta potensi yang tinggi.

Hal tersebut juga didukung oleh kebijakan Pemerintah Kabupaten yang mendukung kemajuan pariwisata.

Menurut Ervan, faktor-faktor ini menjadi latar belakang pembangunan Fame Hotel.

"Fame Hotel Sunset Road, Kuta, Bali adalah hotel bintang 2 dan merupakan hotel ke-8 milik Paramount Enterprise, setelah 7 hotel dari bintang 2 hingga 4 sejak 2012 yang lalu," sebut Ervan.

Hingga saat ini, ada 7 hotel yang telah dibuka yaitu, 5 hotel di Tangerang, Malang, dan Magelang. Parador Hotels & Resorts juga telah mengelola hotel milik pihak lain yaitu Fame Hotel Batam.

Fame Hotel Sunset Road, Kuta, Bali sendiri dibangun di atas lahan seluas 1.900 meter persegi dengan 4 lantai.

Didesain dengan konsep gaya hidup, hotel ini menyediakan musik dan poster film dari era 80-an hingga 2000-an di setiap lantai.

Hotel ini juga dilengkapi dengan 90 kamar, 2 ruang pertemuan, kolam renang semi luar ruang, restoran, ruang bermain, dan sudut digital.

Sejumlah foto selebriti mancanegara ditambahkan sebagai aksen interior di kamar dan area publik, sehingga tamu dapat menikmati suasana yang berbeda selama menginap.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com