Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Metland Menteng Kejar Target Rp 60 Miliar

Kompas.com - 23/11/2016, 17:03 WIB
M Latief

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - PT Metropolitan Land Tbk menargetkan penjualan dari hunian custom corner homes untuk tahap pertama sebesar Rp 60 miliar. Metland optimistis target itu tembus mengingat semakin sedikitnya lahan untuk perumahan di wilayah DKI Jakarta yang dikembangkan pengembang besar.

"Unit-unit kami yang lain sudah terjual habis dalam waktu singkat seperti tipe Lavanda, New Laelia, atau Gracia. Kami yakin masih akan tembus," ujar Edwin H. Wardhana, General Manager Metland Menteng, Rabu (23/11/2016).

Hingga saat ini transaksi penjualan Metland Menteng telah mencapai Rp 200 miliar dari target 2016 sebesar Rp190 miliar. Dengan menawarkan konsep hunian yang bisa didesain sesuai keinginan konsumen atau custom corner homes, Edwin mengaku bisa meraih penjualan yang bagus, apalagi animo masyarakat untuk mencari hunian masih tinggi selain karena semakin langkanya lahan hunian di DKI Jakarta. 

Edwin menjelaskan, konsep custom corner homes tersebut disiapkan di perumahan Metland Menteng di kawasan Cakung, Jakarta Timur. Pihaknya menyiapkan kavling sudut dengan luasan mulai 150 meter persegi yang bisa dipilih pembeli.

"Ada empat desain rumah yang bisa dikembangkan menjadi beragam desain dan disesuaikan selera dan kebutuhan konsumen," kata Edwin.  

Dengan dua atau tiga kamar tidur, harga hunian tersebut ditawarkan mulai Rp1,2 miliar. Penawaran itu akan dibuka pada open house di kantor pemasaran Metland Menteng, Minggu (27/11/2016).

"Di saat itu kami juga akan menawarkan ruko. Untuk tahap pertama ini akan dilepas sebanyak 15 unit saja," ujar Edwin.

Saat ini, dari total luas lahan 135 hektar, Metland Menteng sudah terbangun 63 persennya. Sebanyak 2700 unit rumah sudah terbangun dan sudah dihuni 2600 Kepala Keluarga (KK).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com