Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mangkuluhur City, Perkawinan Bisnis Tommy dan Harry

Kompas.com - 09/09/2016, 14:26 WIB
Hilda B Alexander

Penulis

Dari total area jual (saleable area) seluas 70 persen di antaranya sudah terserap dengan posisi angka aktual 5.000 dollar AS atau Rp 65,5 juta per meter persegi.

"Sisanya yang 30 persen akan kami simpan (keep) untuk kemudian dilepas pada saat yang tepat," kata Harry.

PT Bank KEB Hana merupakan penyewa mayoritas yang mengokupasi 13.000 area Office Tower One. Penyewa lainnya merupakan perusahaan berbasis Informasi dan Teknologi, serta jasa keuangan non-bank.

Sementara Apartemen Tower A sudah terserap 40 persen meskipun belum dilansir secara resmi.

Hunian vertikal dengan luas terkecil 250 meter persegi dan griya tawang atau terluas 1.000 meter persegi ini dipatok mulai dari Rp 19 miliar hingga Rp 76 miliar.

Adapun Office Tower Two direncanakan akan dimulai konstruksinya pada 2017 mendatang. Saat ini proses perizinan dan proses pembebasan lahan masih berlangsung.

Menurut Tommy, Office Tower Two ini akan ditambah ketinggiannya menjadi 80 lantai dari sebelumnya 60 lantai.

Baca: Tommy Soeharto Berencana Bangun Gedung 80 Lantai

"Ini akan jadi supertall, dan kami bangga membangun land mark untuk Jakarta," tandas Tommy.

Mangkuluhur City menempati area seluas 4 hektar. Nama proyek ini diambil untuk mengabadikan putra tunggal Tommy Soeharto yakni Darma Mangkuluhur Hutomo. 

Selain empat menara tersebut di atas, Mangkuluhur City juga mencakup bangunan eksisting Crowne Plaza Hotel dengan kapasitas 357 kamar. 

 

 

 

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com