KOMPAS.com - Memilih warna cat untuk keseluruhan rumah seringkali terdengar sebagai tugas yang menyeramkan.
Pasalnya, sekali Anda menerapkan warna yang salah atau tidak sesuai, ruangan akan terasa tidak nyaman.
Berikut ada beberapa tips untuk membantu Anda mendapatkan warna cat yang tepat untuk rumah.
1. Terapkan pada ruangan lain
Salah satu cara mudah agar tidak salah dalam memilih warna cat adalah dengan mulai menerapkannya pada satu ruangan terlebih dahulu.
Hal ini membantu Anda untuk memilih focal point di rumah, namun tidak harus langsung menerapkan warna yang sama di ruangan itu.
Misalnya, Anda ingin mengganti warna dinding di ruang keluarga yang berukuran besar.
Sebelum menerapkan warna baru, apalagi jika warnanya berani, cobalah terlebih dahulu menerapkan warna tersebut di ruangan yang lain yang lebih kecil.
2. Pilih satu warna yang Anda suka dan jadikan warna dasar cat
Ketika Anda sudah menentukan ruangan yang akan menjadi "percobaan", pertimbangkan warna barang-barang yang sudah ada di dalam ruangan. Apakah ada lukisan di dinding atau sebuah karpet?
Warna dasar ini tidak harus selalu menjadi cat yang akan diterapkan pada dinding Anda. Warna ini hanya berupa warna acuan untuk menetapkan warna sebenarnya nanti.
3. Pertimbangkan Roda warna
Setelah punya waarna ddasar, saatnya untuk membangun palet. Untuk itu, Anda memerlukan roda warna dan dek cat.
Dengan menggunakan alat ini, Anda dapat membuat tiga jenis skema warna: monokrom, saling melengkapi, dan netral.
Sebuah palet warna monokrom akan terdiri dari beberapa warna yang mirip dengan warna dasar. Mungkin hijau muda, hijau tua, dan hijau terang.
Kemudian pilih tiga warna di sekitarnya untuk membuat palet yang seimbang. Sebuah skema warna komplementer terdiri dari warna-warna yang saling berlawanan pada roda warna.
Misalnya, jika warna dasar biru, komplemennya adalah oranye. Sebuah skema netral membuat kamar menjadi fleksibel dan memungkinkan warna dasar keluar sebagai titik fokus yang dinamis. Pikirkan abu-abu lembut dan krim.
4. Pertimbangkan bagaimana warna memengaruhi perasaan Anda
Selain membantu rumah Anda terlihat cantik, warna juga memiliki dampak yang sangat besar pada perasaan kita.
Biru membuat perasaan lebih rileks, jeruk menyegarkan, hijau meningkatkan kreativitas, dan kuning menempatkan kita ke dalam pikiran ceria.
Pastikan warna yang Anda pilih untuk ruang sesuai dengan tujuan yang ingin dicapai.
5. Tes cat tersebut
Sebelum mengecat seluruh ruangan, uji warna cat yang Anda rencanakan untuk digunakan. Warna atau hasil akhir bisa terlihat sama sekali berbeda di satu sisi ruangan
"Pencahayaan adalah kunci," kata Mary Nolte dari Kaleidoscope Color Consulting.
Sapukan cat dengan dua lapis sapuan besar, setidaknya berukuran 50x50 sentimeter di sudut yang penduh cahaya dan sudut gelap.
Perhatikan hasil sapuan tersebut pada waktu yang berbeda, baik saat siang hari ketika ada cahaya matahari ataupun malam hari saat menggunakan cahaya lampu.
Selain itu, letakkan juga sebuah mebel dekat sapuan tersebut untuk melihat kecocokan nuansa dan warna.
6. Cocokan dengan kamar lain
Ketika Anda berpindah dari titik fokus kamar tersebut, pertimbangkan untuk melihatnya dari kamar lain yang berdekatan.
Pastikan warna yang Anda pilih untuk kamar yang baru dicat tidak akan berbenturan. Meski demikian, Anda tidak perlu menyamakan setiap warna, yang pasti harus tetap ada rasa kekompakan.
Untuk ruang transisi seperti lorong-lorog dan tangga, gunakanlah warna netral. Dengan cara itu, mata memiliki kesempatan untuk beristirahat sebelum memasuki kamar dengan warna yang berbeda.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.