JAKARTA, KOMPAS.com - Tim Ekskursi Arsitektur Universitas Indonesia mendatangi tanah Papua pada Juli-Agustus 2015. Kegiatan tersebut membahas Suku Korowai yang memiliki rumah pohon sebagai kekayaan arsitektural.
"Tingginya 4-7 meter dan hanya menggunakan satu kayu besar sebagai satu struktur utama. Menurut saya itu luar biasa," ujar anggota tim, Kevin, kepada Kompas.com, Senin malam (14/3/2016).
Kevin menjelaskan, rumah ini hanya dibangun selama total lima hari, dan digunakan untuk tinggal. Penghuninya, dalam hal ini Suku Korowai, meninggalkan rumah saat mencari makan.
Pengerjaan rumah harus dilakukan oleh laki-laki Suku Korowai sebanyak 4 orang. Sementara para wanita dan anak-anak hanya membantu meyediakan ketersediaan sagu sebagai atap.
"Mereka membangun rumah saat dibutuhkan. Biasanya mereka tinggal di sana sampai rumahnya roboh, baru membangun lagi yang baru," jelas Kevin.
Rumah pohon atau rumah tinggi ini memiliki luas lantai 1,5 meter kali 7 meter. Proses pembangunannya sendiri, pertama adalah pemilihan pohon yang dilihat baik dan berkualitas bagus untuk menjadi pondasi rumah.
Kemudian, tiang-tiang kayu dipasang dekat dengan pohon secara vertikal. Tiang-tiang kayu lainnya ditempatkan secara horizontal dan diikat.
Setelah itu, Suku Korowai membuat para-para untuk menjadi pijakan dan menebang pohon yang akan menjadi lantai.
Jika ketinggian dinilai sudah cukup, mereka menebang pohon besar yang sudah ditentukan pertama kali.
Lalu, disusunlah lantai rumah tinggi di atas tebangan pohon. Rangka rumah disusun dengan tiang-tiang kayu, begitu juga dengan rangka atap. Kemudian, rangka atap dipasang dengan susunan daun sagu yang terlipat.
Rangka dinding, diisi dengan susunan tiang-tiang yang lebih rapat dan dengan menggunakan klit kayu. Setelah rumah selesai, dibuatlah tangga untuk mempermudah akses ke dalam rumah.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.