Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Lagi, Promosi Rumah dengan Uang Muka Dicicil Tanpa Bunga

Kompas.com - 01/12/2015, 14:00 WIB
Arimbi Ramadhiani

Penulis

BEKASI, KOMPAS.com — Jika sebelumnya Kompas.com melansir artikel rumah murah yang bisa dimiliki hanya dengan membayar Rp 1 juta, kini soal rumah murah dengan uang muka yang bisa dicicil.

Adalah PT Cahaya Graha Lestari yang menawarkan kemudahan itu. Pengembang ini membangun perumahan Grand Tamansari Residence. Proyek ini berada di Jalan Raya Setu, Bekasi.

Untuk menarik minat pembeli sasaran, yakni pekerja dan buruh pabrik, Cahaya Graha Lestari memberlakukan promo uang muka yang bisa dicicil sampai lima kali.

"Promo cicilan lima kali tanpa bunga ini berlaku sampai Maret 2016," ujar Sales Grand Tamansari Residence, Yuli, kepada Kompas.com, Selasa (1/12/2015).

Dengan luas 25 hektar, total rumah yang dibangun di lahan tersebut berjumlah 1.090 unit. Sementara itu, yang sudah terbangun sebanyak 260 unit.

Tipe rumah yang ditawarkan berluas bangunan 22 meter persegi dan berluas tanah 60 meter persegi. Harganya Rp 133,5 juta per unit.

Nilai ini sudah mengalami kenaikan jika dibandingkan dengan harga saat peluncuran pertama pada 2013, yaitu sebesar Rp 95 juta.


KPR

Adapun pembayaran dilakukan melalui Kredit Pemilikan Rumah (KPR) sebesar Rp 120 juta dan uang muka Rp 13,5 juta.

Sementara itu, biaya proses KPR dan bea perolehan hak atas tanah dan bangunan (BPHTB) senilai Rp 9,5 juta. BPHTB diperhitungkan sesuai nilai jual obyek pajak (NJOP) terakhir.

Dengan demikian, total uang muka yang dibebankan kepada konsumen adalah Rp 23 juta. Adapun angsuran per bulan selama 20 tahun diperkirakan mencapai Rp 802.400.

Biaya lain yang berlaku adalah jika konsumen ingin pindah kavling dan ganti nama, yaitu sebesar Rp 2 juta.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau