Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Trik Mencerahkan Kamar yang Gelap

Kompas.com - 26/01/2015, 16:14 WIB
Arimbi Ramadhiani

Penulis

KOMPAS.com - Meskipun tidak menyadarinya, saat Anda merasa lelah, stres atau tidak dalam suasana hati yang bagus, mungkin hal tersebut berasal dari pencahayaan rumah. Fakta menunjukkan bahwa manusia merespon, bertindak dan merasa lebih baik di rumah yang memiliki banyak cahaya alami dan cahaya yang terinspirasi dekorasi.

Jika kamar Anda gelap, ada cara untuk membuatnya lebih bercahaya. Pertama-tama Anda perlu menentukan apakah ingin memaksimalkan cahaya matahari pada siang hari atau mencoba cahaya dari dekorasi lampu yang akan mencerahkan ruang dan suasana hati Anda.

1. Berjalanlah di rumah Anda dan tentukan daerah-daerah gelap

Jika Anda telah lama menghuni rumah Anda, kemungkinan besar terbiasa di daerah-daerah gelap. Ruang keluarga tidak memiliki cahaya alami yang cukup, atau mungkin saat ini skema warna cat dan furnitur gelap menjadikan interior Anda terasa seperti lubang hitam.

Sebelum mencerahkan interior, Anda perlu menemukan faktor-faktor yang membuat perasaan gelap tersebut. Apakah Anda memerlukan jendela yang lebih baik atau warna yang lebih ringan pada dinding atau furnitur.

2. Padukan warna netral dan putih dalam dekorasi Anda

Jika rumah Anda membutuhkan kehangatan, lihatlah warna netral seperti coklat espresso, abu-abu jamur, dan warna karat yang hangat. Coklat dan putih sangat fleksibel dan tampak bagus ketika diaplikasikan di samping lantai kayu, pintu, atau mebel kayu yang gelap.

3. Buka langit-langit gelap dengan perlengkapan pencahayaan tersembunyi

Bagi banyak rumah, langit langit dengan warna gelap adalah hal yang umum. Langit-langit gelap menciptakan suasana dramatis dalam ruangan. Meski begitu, hal tersebut juga bisa membangun perasaan ruangan seperti di dalam gua.

Perlengkapan pencahayaan tersembunyi atau yang biasa disebut sebagai "can lights" dapat mencerahkan langit-langit tanpa terlihat menonjol bagi mata. Pertimbangkan memasang sebuah saklar pengatur ruangan untuk mengontrol pencahayaan.

4. Kombinasikan kabinet berwarna terang di antara lemari dapur yang gelap

Jika Anda menyukai tampilan lemari dapur yang berwarna gelap atau lantai gelap, pertimbangkan untuk menggunakan meja dengan warna ringan. Dapur Anda akan lebih menyenangkan saat ia memiliki banyak cahaya dan terasa lebih terbuka.

5. Gunakan lampu pendant

Jika dapur Anda hanya gelap di daerah tertentu, pertimbangkan untuk menggunakan lampu pendant yang akan mencerahkan sudut gelap.

Produsen lampu memiliki sejumlah besar desain lampu dengan kaca, baja nirkarat, dan ubin mosaik.

6. Cahaya untuk kamar tidur gelap

Dinding, tempat tidur, lantai dan aksesori yang gelap dapat menciptakan suasana nyaman sampai setelah menjalani hari kerja yang panjang.

Jika Anda menyukai daya tarik dramatis, pertimbangkan untuk menambahkan pencahayaan lembut di daerah strategis di dalam kamar untuk tetap menjaga suasana hati.

Pertimbangkan juga memasang lampu di bawah rak. Aksennya bisa membuat pajangan di rak terlihat lebih terpancar.

7. Seimbangkan antara gelap dan terang di kamar tidur Anda

Kamar tidur adalah salah satu dari beberapa tempat di rumah yang benar-benar milik Anda. Artinya, Anda tidak perlu untuk menyenangkan tamu. Satu-satunya orang yang penting adalah Anda!

Oleh karena itu, seimbangkan gaya desain Anda. Jika Anda memiliki dinding yang gelap, kontraskan dengan selimut lembut bernuansa terang, misalnya berwarna mentega.

8. Pilih warna yang tepat untuk lukisan

Lukisan-lukisan gelap bisa memberikan keindahan dan membawa estetika dramatis untuk ruang Anda. Pertama, lihatlah ruangan Anda untuk menambahkan sumber cahaya alami. Semakin banyak jendela, dan pintu dinding, semakin gelap warna lukisan dinding yang bisa Anda pilih.

Jika Anda memiliki jendela yang sangat kecil atau hanya beberapa, pilih lukisan dengan warna yang lebih ringan untuk membuat ruangan terasa lebih terang dan lebih besar.

9. Cerahkan lemari pakaian Anda

Salah satu area paling gelap di kamar Anda adalah lemari tempat menyimpan pakaian. Ada cara yang bisa membuat ruangan gelap lebih gelap. Letakkan pencahayaan seperti lampu gantung atau lampu tersembunyi di depan lemari. Lampu tersebut dapat membawa pencahayaan ekstra. Pertimbangkan juga untuk menambahkan cermin untuk memantulkan cahaya lampu.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com