Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kopi, Inspirasi Desainer Hasilkan Rancangan Terbaik

Kompas.com - 30/09/2014, 17:40 WIB
Arimbi Ramadhiani

Penulis

Sumber Dezeen

KOMPAS.com - Sedikit sekali desainer yang tidak mengandalkan kafein untuk melalui malam panjang sebelum tenggat waktu kerja mereka habis. Ini beberapa desain terbaik yang tak lepas dari kopi.

Dezeen memilih enam karya rancangan terbaik hasil persentuhan para desainer dengan kopi.

Pegangan Gelas

Perusahaan Swedia pemilik merek Bookman merancang pegangan gelas kopi yang menempel pada setang sepeda untuk memfasilitasi pengguna saat bersepeda.

Pegangan gelas terdiri atas dua cincin dan perigi yang memastikan gelas aman di tempatnya. Dua cincin ini memiliki lebar yang berbeda untuk menampung gelas yang lebih kecil. Pegangan gelas ini dapat dibolak balik, membuatnya dapat menahan gelas besar atau kecil.

Espresso Solo

Bagi pecinta segala sesuatu yang berhubungan dengan beton, ada konsep unik untuk sebuah mesin espresso. Konsep ini dikembangkan oleh murid Shenkar College of Engineering and Design, Shmuel Linski. Dinamakan Espresso Solo, produk ini menonjolkan alat-alat kerja yang dibalut dengan beton.

"Perbedaan antara sifat beton yang besar, kasar, dan keras dan bagian logam halus, di mana bertemu dengan proses pembuatan kopi, merupakan suatu tantangan untuk saya," kata Linski.

Nespresso Battery

Studio Wina Mischer'Traxler menggunakan kopi untuk menghasilkan listrik dengan pemasangan Nespresso Austria selama Vienna Design Week 2010.

Mereka menggabungkan 700 aluminium coffee pad Nespresso. Aluminium ini digiling dengan air garam dan strip tembaga untuk memproduksi baterai. Baterai Nespresso digunakan untuk menggerakkan jam pada jendela pajangan di toko Austria.

"Energi yang tidak terlihat menjadi visual melalui jentikan tangan. Dengan demikian, hal ini menunjukkan pentingnya pengumpulan dan daur ulang bahan aluminium yang berharga," kata desainer.

Piamo

Penemu dari Jerman, Christoph dan pendiri Gemodo Coffee, Hendrik Meyl, bersama studio desain Lunar Europe memproduksi Piamo, yakni gelas kopi yang memungkinkan penggunanya membuat espresso seperti dalam microwave dalam 30 detik. Piamo adalah cangkir susun yang terdiri dari bagian untuk air, saringan dan tutupnya.

Imperial Drip

Kebalikan dari Piamo, Imperial Drip bisa memakan waktu hingga 4 jam untuk menyeduh kopi. Mesin tetesan kopi ini dirancang oleh pendiri merek US Proper Coffee Bill Abbe, yang mengacu pada tradisi Jepang atas kopi seduhan dingin. Air menetesi bubuk kopi sebanyak 40-45 tetes per menit. Mesin ini dibentuk dari kerangka potongan baja yang menyangga dua wadah kaca.

"Proses menetes yang lambat menciptakan karakteristik kopi yang unik dengan pemerasan bijih kopi yang tidak dapat dicapai dengan pembuat kopi panas normal atau espresso. Setelah mencoba kopi dingin dari Imperial Drip, pengguna akan menikmati menunggu setiap menitnya," kata Abbe.

A Cup of Coffee

Desainer Jepang Ryohei Yoshiyuki merancang asbak yang dibentuk dari bubuk kopi. Maksudnya, agar bau asap rokok tertutupi.


Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber Dezeen
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com