Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 07/07/2014, 16:50 WIB
Latief

Penulis

KOMPAS.com - Boleh jadi, Mall of the World ini akan semakin melengkapi proyek-proyek ambisius Uni Emirat Arab (UEA) pada Dubai. Inilah mal terbesar di planet ini yang lengkap dengan taman luas, 100 hotel, dan apartemen!

Setelah Burj Khalifa yang fenomenal berketinggian 828 meter dan masuk dalam jajaran gedung tertinggi di dunia, memiliki mal terbesar di dunia pun hanya tinggal masalah waktu saja bagi Dubai. Kota terpadat di UEA itu kini tengah merancang pusat belanja termewah itu.

Proyek besar milik Dubai Holdings itu memang akan menjadi bagian dari upaya Dubai menjadi tujuan wisata sepanjang tahun, meskipun suhu melonjak di musim panas bisa mencapai hampir 50C. Bahkan, mereka menjuluki proyek tersebut dengan nama "pedestrian kota dengan temperatur yang bisa dikendalikan".

www.dailymail.co.uk Penguasa UEA dan Wakil Presiden UEA Sheikh Mohammad Bin Rashid Al Maktoum, (kiri).
Menempati 48 juta kaki persegi, Mall of the World juga akan berisi pusat kesehatan, bioskop, serta sebuah tempat perayaan yang dibuat mirip boulevard Ramblas di Barcelona. Mal baru, yang akan menjadi "kota di dalam kota" itu akan menjadi kesempatan bagi UEA menarik pengunjung, bahkan di puncak musim panas, dengan kondisi iklim yang bisa dikendalikan.

Pusat perbelanjaan itu sendiri akan menempati area delapan juta kaki persegi, bertempat di bawah sebuah kubah kaca, dengan fasilitas lainnya di luar pusat perbelanjaan. Pada bulan-bulan musim dingin, kubah akan terbuka dan memungkinkan orang untuk berbelanja di udara segar.

Dengan luas bangunannya mencapai lebih dari setengah juta meter persegi atau tepatnya 743.224 meter, diperkirakan mal ini akan menarik 180 juta pengunjung per tahun. Dengan demikian, Dubai Holdings berharap dapat merancang masa depan Dubai sebagai pusat pariwisata.

www.dailymail.co.uk Dengan luas bangunannya mencapai lebih dari setengah juta meter persegi atau tepatnya 743.224 meter, diperkirakan mal ini akan menarik 180 juta pengunjung per tahun.
"Proyek ini melengkapi rencana kami untuk mengubah Dubai menjadi pusat budaya, wisata dan pusat ekonomi untuk dua miliar orang yang tinggal di daerah sekitar kami. Kami bertekad untuk mencapai visi kami itu," ujar penguasa UEA dan Wakil Presiden UEA Sheikh Mohammad Bin Rashid Al Maktoum, Minggu (6/7/2014).

"Kami yakin dengan kekuatan ekonomi kita, dan optimistis tentang masa depan negara kami dan memperluas visi kami," tambahnya.

Mal tersebut rencananya dibangun di dekat Mall of the Emirates yang sudah lebih dulu ada dan menjadi salah satu pusat perbelanjaan terbesar di dunia, lengkap dengan arena ski dalam ruangan. Dari tempat inilah pengunjung bisa melakukan perjalanan singkat ke menara tertinggi di dunia, Burj Khalifa.

www.dailymail.co.uk Dubai kini tengah berjuang keras memulihkan kondisi akibat krisis menghadapi utang pada 2009. Kota ini juga tak lepas dari kritikan tajam lembaga moneter internasional (IMF) yang mengatakan bahwa Dubai terlalu ambisius dengan proyek-proyek bombastis.
Seperti diberitakan sebelumnya di Kompas.com (Baca: Mal Terbesar Sedunia Itu Ada di Dubai!) Dubai kini tengah berjuang keras memulihkan kondisi akibat krisis menghadapi utang pada 2009. Kota ini juga tak lepas dari kritikan tajam lembaga moneter internasional (IMF) yang mengatakan bahwa Dubai terlalu ambisius dengan proyek-proyek bombastis. Proyek bombastis itulah yang menyebabkan siklus properti Dubai terus menukik tajam.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Video rekomendasi
Video lainnya


Rekomendasi untuk anda
28th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com